PT Pertamina MOR V Ingin Lebih Erat Pikat Pelanggan

Herman M. Zaini saat terjun langsung menemui pelanggan.[m ali/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa
Hari Pelanggan Nasional yang jatuh tiap tanggal 4 September, ternyata dimanfaatkan secara baik oleh setiap perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), untuk untuk dijadikan ajang promosi dan sekaligus mengikat lebih erat lagi para pelanggannya, seperti yang dilakukan oleh PT.Pelindo lll misalnya mereka memberikan pelayanan prima yang dilakukan sendiri oleh presdirnya dengan didampingi para pejabat teras PT.Pelindo lll (Bhirawa 6/9)
Tidak mau ketinggalan adalah PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) V Surabaya , mereka memberikan kejutan kepada pelanggan terpilih dan beruntung yang melakukan pembelian Pertamax, dengan memberikan Gratis Full Tank pengisian Pertamax serta pemberian Thank You Note dan special merchandise Pertamina.
Menutut General Manager PT.Pertamina MOR V, Herman M. Zaini didampingi Manager Communication & Relation PT Pertamina MOR V, Rifky Rakhman Yusuf, Rabu (6/8) kemarin, pemberian apresiasi ini dilakukan langsung oleh Herman M. Zaini didampingi Ketua DPD V Hiswana Migas, Rachmad Muhammadiyah beserta tim Manajemen MOR V, yang mendatangi langsung pelanggan Pertamax yang sedang dilayani di SPBU Pasti Prima 51.601.65 Jemursari, untuk mengucapkan terima kasih atas loyalitas dalam menggunakan produk Pertamax series.
Dijelaskan, program pemberian kejutan ini merupakan bentuk apresiasi Pertamina kepada pelanggan produk Pertamax, produk Pertamina yang sudah lama eksis dan juga sebagai momen untuk memahami keinginan pelanggan dengan langsung turun ke lapangan di Hari Pelanggan Nasional.
“Program apresiasi ini adalah bentuk komitmen Pertamina untuk terus meningkatkan kualitas produk dan layanan perusahaan secara berkelanjutan kepada konsumen. Kami mengapresiasi seluruh pihak, terutama konsumen, yang telah memberikan dukungan dan kepercayaan terhadap produk BBK Pertamina, khususnya Pertamax,” tutur Herman.
Selama semester I tahun 2017 tandasnya lebih lanjut. Pertamina MOR V mencatat konsumsi dan jumlah pengguna Pertamax di wilayah Jawa Timur, Bali, NTB dan NTT terus mengalami peningkatan. Hingga semester I tahun 2017, konsumsi Pertamax mencapai 688.150 Kiloliter atau naik sebesar 73 persen dibanding konsumsi pada semester I tahun 2016 lalu.
Meningkatnya konsumsi Pertamax ini, lanjut Herman, menunjukkan bahwa konsumen sudah sangat memperhatikan kualitas dan performa bahan bakar untuk kendaraannya. “Pertamina berupaya untuk terus memenuhi permintaan pasar dengan semakin memperluas ketersediaan Pertamax series di SPBU agar konsumsi BBK non subsidi ini bisa terus mengalami peningkatan di masa-masa yang akan datang,” pungkasnya.
Program pemberian kejutan di Hari Pelanggan ini diselenggarakan di 9 (sembilan) SPBU terpilih di wilayah Jawa Timur yakni SPBU 51.601.65 Jemursari, SPBU 51.612.66 Juanda, SPBU 54.601.06 Dharmahusada, SPBU 51.601.118 Pakuwon City, SPBU 54.602.62 Raya Menganti, SPBU 51.684.39 Banyuwangi, SPBU 54.651.74 Malang, SPBU 54.641.11 Kediri dan SPBU 54.631.08 Madiun.  Program ini juga turut disemarakkan secara serentak di wilayah MOR V lainnya yakni di 3 (tiga) SPBU di Bali, 1 (satu) SPBU di NTB dan 5 (lima) SPBU di NTT. [ma]

Tags: