PT Sharp Electronics Ukir Dua Prestasi Mesin Cuci dan Air Purifier

Adam Mahesa Putra (kanan) dari tim Product Strategy Group SEID menerima penghargaan Top Brand 2018 untuk kategori produk Air Purifier.

Surabaya, Bhirawa
PT Sharp Electronics Indonesia, di bulan Juli lalu telah memperoleh kemenanganya secara berturut-turut dengan mendapatkan dua penghargaan bergengsi yaitu Good Design Indonesia (GDI) 2018 dan Top Brand 2018. National Sales Senior General Manager PT Sharp Electronics Indonesia, Andry Adi Utomo saat dikonfirmasi Bhirawa, Selasa (31/7) kemarin mengungkapkan, kedua penghargaan yang diterima di akhir Juli kemarin sekaligus membuktikan kualitas dan citra merek produk Sharp Indonesia yang kian meroket.
“Ukiran prestasi yang pertama diterima langsung oleh tim Product Design SHARP Indonesia pada 18 Juli 2018 lalu melalui penghargaan Good Design Indonesia (GDI). Penghargaan tahunan yang diusung oleh Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (DJPEN), Kementerian Perdagangan ini merupakan wadah untuk mengapresiasi hasil karya desain terbaik Indonesia dan memperkenalkannya lebih luas lagi ke publik,” terangnya.
Sedangkan dalam Good Design Indonesia 2018, kategori produk mesin cuci tipe ES-T1270SJ-PK atau Hijab series yang diluncurkan pada Maret 2018 lalu berhasil memenangkan satu posisi juara dari total 25 pemenang lainnya. “GDI berhasil menjadi pembuktian bahwa sentuhan lokal yang selalu diusung Sharp memang menarik minat konsumen. Untuk itu, kami melakukan riset yang cukup mendalam dalam setiap pengembangan produk agar bisa sesuai dengan masyarakat Indonesia,” jelasnya.
Apalagi bersaing dengan ratusan karya produk dalam GDI, Sharp Indonesia perlu memenuhi tahap penjurian seperti elaborasi mengenai konsep dasar hingga penilaian terhadap aktual produk melalui beberapa aspek.
Untuk memenangkan penghargaan tahunan ini harus melewati kelima aspek penilaian ini diantaranya bentuk (20%), fungsi (20%), kualitas (20%), komersialitas (15%), dan inovasi (25%).
“Seluruh penghargaan ini akan menjadi pemicu bagi kami untuk tetap berinovasi dan menghasilkan yang terbaik bagi konsumen Indonesia. Sekali lagi terima kasih kepada seluruh konsumen setia Sharp Indonesia atas kepercayaannya selama bertahun silam,” tandas Andry.
Mesin cuci Hijab series merupakan salah satu kategori produk mesin cuci yang didesain langsung oleh Rininta Auliafitri (desainer dari tim Product Design SEID) dan kemudian diproduksi melalui pabrik Sharp Indonesia yang berada di Karawang International Industrial City. Hingga saat ini, mesin cuci Hijab series masih dipasarkan secara nasional dan mendapat perhatian yang positif dari konsumen.
Prestasi lainnya yang tak kalah membanggakan datang dari kategori produk Air Purifier yang meraih penghargaan di Top Brand 2018. Hal ini turut menguatkan posisi Air Purifier dari Sharp Indonesia yang tak hanya dikenal luas, tetapi juga semakin melekat dalam benak konsumen.
Sementara itu Top Brand merupakan penghargaan tertinggi yang diinisiasi oleh Majalah Marketing bagi merek-merek yang berhasil menetapkan ekuitas mereknya. Ketiga index Top Brand Award diantaranya mind share, market share, dan commitment share menjadi penentu bagi banyak merek yang ikut serta, termasuk Sharp Indonesia. [riq]

Tags: