PT Xiaomi Indonesia Kenalkan Empat Produk Terbaru di Surabaya

PR Manager Xiaomi Indonesia, Andi Renreng (kiri) saat menunjukkan keunggulan Smart smart Mi TV 4A media gathering Xiaomi di Communal Cafe Surabaya. [achmad tauriq/bhirawa
]

Surabaya, Bhirawa
Xiaomi Indonesia kian memperkuat penetrasinya produknya salahsatunya ekspansi di Surabaya dengan memperkenalkan sejumlah produk-produknya dari smartphone Redmi 6, Redmi 6A, Pocophone F1 hingga smart TV Xiaomi Mi TV 4A dengan harga kompetitif.
Product PR Manager Xiaomi Indonesia, Andi Renreng saat dikonfirmasi Bhirawa, Minggu (21/10) kemarin mengungkapkan produk-produk yang disematkan beberapa fitur teknologi terbaru dan canggih seperti artificial intellegent (AI)yang dihadirkan ini akan memberikan beberapa pilihan kepada konsumen.
Seperti halnya Xiaomi Redmi 6 yang didesain lebih simple dan kompleks sehingga sangat nyaman untuk digenggam. Smartphone memiliki 2 kamera depan dan belakang masing-masing 12 MP dan 25 MP inipun dibandrol dengan harga hampir Rp2 jutaan. “Selain itu, Redmi 6 sudah dilengkapi dengan Artificial Intelligence (AI) yang mampu mendeteksi wajah pemiliknya untuk membuka kunci maupun membaca kebiasaan sehari-hari pemiliknya,” terangnya.
Kelebihan lainnya gadget ini memiliki teknologi fast charging yang akan mempercepat waktu pengisian baterai serta memiliki ketahanan baterai yang lebih lama dan tidak panas. “Untuk Redmi 6A kami lebih menyasar segmen bawah, meskipun tampak murah gadget yang satu ini juga sudah dilengkapi teknologi AI dengan kamera depan 5MP dan memiliki fitur beauty camera dan dibandrol dengan harga Rp1,25,” ujarnya.
Sedangkan untuk Xiaomi Pocophone lebih menyasar segmen atas dengan karena gadget ini memiliki kecanggihan khususnya bagi para penggemar games. Pocophone menggunakan prosesor mobile platform Qualcomm® Snapdragon™ 845, yang artinya sudah mendapatkan mesin AI milik Snapdragon yang terkuat pada chip kelas 10nm flagship. [riq]

Tags: