Pulihkan Ekonomi, Diskoperindag Bondowoso Sebatas Bantu Promosi

Tampak depan kantor Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Bondowoso. (Ihsan Kholil/Bhirawa)

Bondowoso, Bhirawa
Dalam pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19, Dinas Koperasi Perindustrian, dan Perdagangan (Diskoperindag) Bondowoso menyebutkan merupakan program dari pemerintah pusat.

Pemerintah daerah hanya bisa membantu menjaga agar tak terjadi penurunan daya beli masyarakat. Yakni, melalui bantuan promosi kerjasama dengan market place.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Bondowoso, Sigit Purnomo saat dikonfirmasi awak media beberapa waktu lalu.

“Kalau di Pemerintah Daerah ya kita menjaga jangan sampai terjadi penurunan daya beli masyarakat melalui bantuan promosi kerjasama dengan market place,”kata Sigit.

Sigit menerangkan, bahwa di tengah pandemi ini memang semua pelaku usaha terdampak. Namun demikian perlu dipilah lagi. Mengingat, berdasarkan temuannya juga ada UMKM yang justru omsetnya naik di tengah pandemi. Utamanya, pelaku usaha berbasis IT.

“Artinya, pakai itu (IT-Red) dalam proses pemasarannya, seperti tape krispi. Itu justru omsetnya naik luar biasa di tengah pandemi permintaan dari luar kota justru lebih tinggi,” akunya.

Sedangkan, saat ditanya terkait adanya anggaran sebesar dari Rp 14 miliar dari bea cukai yang dialokasikan di Diskoperindag Bondowoso. Sigit mengaku tak mendengar informasi hal tersebut.

“Saya kok malah tidak mendengar. Ya saya nanti komunikasikan dengan tim anggaran,” jelasnya. [san]

Tags: