Puluhan Mahasiswa Aksi Solidaritas, Kutuk Israel

0KkXT5Xn8CSumenep, Bhirawa
Puluhan aktifis mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Wiraraja Sumenep, menggelar aksi solidaritas untuk korban agresi Israel ke Palestina. Informasi terahir, jumlah korban meninggal dunia dijalur Gaza mencapai 120 orang, sementara korban luka mencapai sekitar 920 orang.
Dalam aksi solidaritasnya, mahasiswa yang memulai aksinya dari Taman Adipura itu mengutuk keras serangan Israel dijalur Gaza yang mengakibatkan rakyat Palestina mengalami luka-luka dan meninggal dunia. Ironisnya, korban tersebut tidak hanya orang dewasa melainkan anak-anak dan para perempuan.
Kkoordinator aksi solidaritas, Imam Wahyudi mengatakan, aksi tersebut merupakan bentuk kepedulian mereka antar sesama, dimana rakyat Palestina telah menjadi korban kebiadaban Israel. Sehingga menimbulkan korban jiwa dan luka-luka. “Kami mengutuk Israel, sebab perbuatannya telah menyebabkan umat Muslim di jalur Gaza terganggu, padahal mereka sedang menjalankan ibadah puasa,” kata Imam Wahyudi kepada Bhirawa, Minggu (13/7).
Selain aksi mengutuk serangan Israel, mereka juga menggalang dana untuk korban di Palestina. Dari hasil penggalangan dana yang dilakukan mahasiswa Sumenep, akan dikirimkan ke rakyat Palestina melalui pemerintah. “Dari hasil penggalangan dana ini, akan kami distribusikan ke Palestina. Untuk pendistribusiannya, kami sudah berkoordinasi dengan pihak pemerintah untuk membantu pendistribusian,” terangnya. [sul]

Tags: