Pusat Bantu Pipanisasi Umbulan

Sejumlah warga tengah berada di sumber air Umbulan di Kecamatan Winongan Kabupaten Pasuruan.

Pasuruan, Bhirawa
Pemerintah pusat akan menggelontorkan dana Rp 32 miliar untuk pembangunan jaringan pipanisasi di wilayah Kabupaten Pasuruan.
Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Pasuruan, Hari Aprianto mengungkapkan besaran dana untuk Kabupaten Pasuruan diberikan sebagai kompensasi atas megaproyek SPAM (Proyek Sistem Penyediaan Air Minum) Umbulan. Sebanyak tiga kecamatan yang diproyeksikan mendapatkan saluran pipa. Yakni, Kecamatan Rembang, Beji dan Gempol.
“Ada 3 kecamatan di Kabupaten Pasuruan dapat bantuan dari pusat dalam hal pembangunan saluran pipa. Jaringannya akan dihubungkan dengan tiga tandon yang sudah dibangun. Ini merupakan konpensasi SPAM Umbulan,” papar Hari Aprianto, Kamis (20/2).
Adapun rinciannya, Rembang dan Beji alokasinya masing-masing Rp 7 miliar. Sedangkan untuk Gempol alokasi lebih besar, yakni Rp 18 miliar. “Saat ini dalam tahap penyempurnaan detail engineering design (DED). Untuk pengelolaannya akan diserahkan ke pihak PDAM,” kata Hari Aprianto. [hil]

Rate this article!
Tags: