Rapat Banggar Gagal Akibat Ditinggal Sidak

Karikatur dewanKota Batu, Bhirawa
Penentuan anggota Badan Anggaran (Banggar) mengalami jalan buntu. Rapat penentuan yang sudah berlangsung sejak Senin lalu (3/11), rencananya akan dilanjutkan Selasa kemarin (4/11).
Namun nyatanya rapat paripurna yang dijadwalkan pukul 10.00 wib nyatanya molor. Hingga pukul 15.00 wib rapat belum juga dimulai.
Dua pimpinan, yaitu Ketua Dewan Cahyo Edy Purnomo dan Wakil Ketua II Nurochman malah memilih melakukan sidak proyek bedah rumah di jalan Wilis. Sedangkan Wakil Ketua I Hari Danah Wahyono masih menunggu di kantornya.
Menurut anggota Fraksi Gerindra Diah Katarina, anggota sudah hadir sejak pagi, namun kenyataannya rapat paripurna tak juga dimulai. “Lha kedua pimpinan kok malah sidak, harusnya kan memanggil anggota untuk rapat. Kalau memang mengundang sidang ya jangan mengagendakan kegiatan lainnya,” ungkap Katrin sapaan akrab Diah Katarina.
Paripurna pembahasan pembentukan Banggar tersebut akibat rebutan 1 jatah tersisa, antara Fraksi PKB dan Gerindra. Anggota Banggar telah ditetapkan sebanyak 12 orang, terdiri dari 3 unsur pimpinan dan 7 orang dari unsur 7 fraksi. Sisa 2 jatah anggota Banggar tersebut dibagi ke perwakilan komisi. Padahal jumlah komisinya ada 3, sehingga dinilai tidak memungkinkan. Maka muncul pendapat kedua, dimana  2 kursi dibagi diantara 2 parpol pemenang 1 dan 2 dalam Pemilu yaitu PDI Perjuangan dan P Gerindra. Namun pendapat ini ditentang oleh PKB yang sama-sama memiliki 4 kursi di dewan.
Akibat belum adanya titik temu tersebut, diduga menjadi penyebab rapat paripurna molor tanpa ada kejelasan.
Cahyo sendiri mengaku masih melakukan upaya lobi dengan fraksi-fraksi untuk mencapai titik temu agar penentuan Banggar cepat tuntas. Sebab 11 Nopember mendatang sudah dijadwalkan untuk paripurna penyampaian KUA PPAS dari Walikota Batu. “Kami harus segera menyelesaikan pembentukan alat kelengkapan dewan agar dapat segera bekerja, khususnya Banggar yang nantinya akan membahas KUA PPAS dan RAPBD Kota Batu 2015,” tandas Cahyo. [sup]

Tags: