Restu Orang tua Penunjang Karir

Sugiono Eksantoso

Sugiono Eksantoso
Jalan terjal dan berliku harus dilalui untuk meniti karir, bahkan rintangan maupun hambatan harus bisa dilalui agar semua berjalan sesuai dengan harapan. Kunci untuk bisa meraih sukses yaitu kerja keras dan doa restu orang tua.
Dua kunci penting itulah yang kini menjadi pedoman bagi Kepala Lembaga Pendidikan SMA SMK di Kabupaten Lumajang Sugiono Eksantoso untuk memikul beban tanggung jawab sebuah jabatan.
Bahkan pria Kelahiran Situbondo 10 maret 1966 tersebut masih mengingat  bapaknya yang juga seorang guru SD agar ia selalu menjaga amanah dalam bekerja agar karirnya bisa cemerlang.
“Saya masih ingat dengan pesan bapak saya, yaitu jangan pernah meninggalkan salat, jangan pernah memilih milih pekerjaan, pekerjaan apapun jalankan dengan amanah dan takdim kepada orang tua terutama ibu,” kata alumnus FKIP Unej lulus tahun 1989 itu.
Pesan sang ayah itu menurutnya sangat menginspirasi selama mengerjakan semua tugas. Usaha kerasnya membuhkan hasil saat ia diangkat menjabat sebagai Kepala UPT Dinas Pendidikan Kabupaten Lumajang. “Semua ini karena Allah, karena saya percaya selama kita menjalankan pekerjaan dengan amanah Insya Allah akan datang rejeki yang tidak kita sangka sangka,” bapak tiga anak dari perkawinannya dengan Hj.Sriyati itu.
Berangkat dari itu anak pertama dari dua bersaudara pasangan dari Mudahra dan Arbaiyah ini komitmen untuk memberikan pelayanan one day for service atau satu hari untuk pelayanan. Dia mengimbau kepada lembaga sekolah dibawah naungannya untuk mengedepankan pembentukan karakter siswa agar kelak mereka dapat memiliki wawasan pengetahuan yang tinggi dan berakhlak mulia. [dwi]

Rate this article!
Tags: