Ribuan ASN Kota Batu Bersama Masyarakat Turun Jalan Bersihkan Sampah

ASN dan warga Kota Batu nampak bersemangat memunguti sampah di jalan dalam memperingati World Clean Up Day 2019, Jumat (20/9).

Kota Batu,Bhirawa
Ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan warga membaur membersihkan sampah di sudut-sudut kota dan perkampungan. Mereka mengerahkan kekuatan penuh untuk membebaskan Kota Batu dari sampah. Hal ini dilakukan untuk memperingati World Clean Up Day 2019 yang juga diperingati warga seluruh dunia.
Selain ASN Pemkot Batu dan warga, relawan lingkungan Sabers Pungli (Sapu Bersih Sampah Nyemplung Kali) juga berpartisipasi dalam giat kemarin. Bahkan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) mengerahkan seluruh peralatan yang dimiliki. Mulai dari dump truk hingga kendaraan penyapu jalan.
“Kita menyambut World Clean Up Day tahun 2019 dengan bersih-bersih sampah. Beberapa lokasi menjadi target aksi Pemerintah bersama masyarakat ini. Di antaranya, stadion, alun-alun, kantor pemerintahan hingga pasar tradisional,”ujar Kepala DLH Arief As-Shidiq, Jumat (20/9).
Aksi massa peduli lingkungan ini bermula dari Surat Edaran (SE) Wali Kota Batu, Dra Hj Dewanti Rumpoko M.Si. Dalam SE tersebut mengajak seluruh elemen masyarakat termasuk instansi Pemerintah dan swasta untuk turun jalan membersihkan sampah.
Hampir semua instansi Pemerintah kemarin menurunkan pegawainya untuk bersih-bersih sampah. Di antaranya adalah Kecamatan Bumiaji yang menggelar aksi bersih-bersih lingkungan di sekitar kantor mereka. Dan melihat para pegawai membersihkan sampah, warga yang tinggal di sekitar kantor Kecamatan ikut tergerak untuk turut serta membersihkan halaman sekitar rumah mereka.
Selain memunguti sampah, para pegawai juga merawat taman di sekitar Kecamatan Bumiaji. Mereka menyirami 20 jenis bunga yang ada di Taman seperti Astro, Krisan, Bromulya dan Ararea. Sampah- sampah yang terkumpul masyarakat kemudian diangkut truk sampah DLH.
Di puncak kegiatan dilaksanakan doa bersama dan pemotongan tumpeng di Jl Agus Salim yang dilakukan para Pasukan Kebersihan DLH bersama dan para relawan. Ke depan PKK menggagas agar kegiatan Jumat Bersih dilakukan serentak di 24 Desa/ Kelurahan di Kota Batu.
“Kami mengapresiasi kegiatan ini, bisa dilaksanakan di seluruh kota. Kita harapkantahun depan tetap ada aksi serupa dan dikemas dengan lebih baik lagi,”ujar Ketua Tim Penggerak PKK, Ny.Wibi Asri Fianti Punjul Santoso.(nas)

Tags: