RSUD Wilayah Barat Sidoarjo Segera Terwujud

Bupati Sidorjo Saiful Ilah saat melakukan penandatanganan MoU dengan PT SMI. [achmad suprayogi/bhirawa]

Bupati Sidorjo Saiful Ilah saat melakukan penandatanganan MoU dengan PT SMI. [achmad suprayogi/bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Untuk mendekatkan pelayanan serta upaya meningkatan pelayanan masyarakat terhadap kesehatan. Pemkab Sidoarjo segera membangun Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) untuk wilayah Barat Sidoarjo sebagai penunjang RSU Sidoarjo yang sudah ada, yaitu RSUD Sidoarjo yang berada di tengah-tengah kota.
Penyediaan infrastruktur RS daerah di wilayah Barat Sidoarjo merupakan kebutuhan yang cukup mendesak. Sebagai langkah awal dari program pembangunan RS itu, Bupati Sidoarjo telah melakukan penandatanganan Kesepakatan Bersama dengan PT SMI ‘Sarana Multi Infrastruktur’ (Persero) tentang Pendampingan Pembangunan Proyek Rumah Sakit Daerah di wilayah Barat Sidoarjo.
Penandatanganan berlangsung di Kantor PT SMI (Persero) di Gedung Sahid Sudirman Center Jakarta oleh Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah SH M Hum dan Direktur Utama PT SMI (Persero), Emma Sri Martini. Hadir mendampingi Bupati Sidoarjo dalam penandatanganan MoU, Ketua DPRD Sidoarjo Sulamul Hadi Nurmawan, Kepala Dinas Kesehatan dr Ika Harnasti, Kepala Bappeda Ir Sulaksono, Kabag Kerjasama Ari Suryono dan Camat Krian Agustin Iriani, Senin (3/9).
Bupati Sidoarjo Saiful Ilah melalui Kabag Kerjasama, Ari Suryono menjelaskan, kalau  RS itu nantinya akan dibangun dengan anggaran Rp200 miliar, terdiri dari 150 tempat tidur. Skema pembiayaan menggunakan kerjasama pemerintah badan usaha avalaibility payment selama 10 tahun
Oleh karena itu, MoU ini diharapkan Kab Sidoarjo dapat melakukan kegiatan penyiapan proyek pembangunan RS daerah wilayah Barat Sidoarjo secara lebih matang. ”Dalam program peningkatan kapasitas/capacity building dari PT SMI (Persero) yang mempunyai kemampuan mengidentifikasi sumber alternatif pembiayaannya,”
jelas Ari Suryono.
Selain itu, PT SMI (Persero) juga akan memberikan pendampingan dalam penyelesaian kajian Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha, serta memfasilitasi market sounding/market consultation guna menunjang kelancaran pelaksanaannya.
”Dengan adanya kerjasama pendampingan ini, Bupati Saiful Ilah berharap pembangunan RS daerah dapat segera terealisasi, melalui kerjasama pemerintah dengan badan usaha,” pungkasnya. [ach]

Tags: