Rugi Rp 2 Miliar Akibat Kebakaran Pasar Tempeh

Pasar TempehLumajang, Bhirawa
Pasca kebakaran yang menelan kerugian hingga Rp 6 Miliar pada (17/08), Pasar Tempeh yang terletak di jalan utama Selatan Kabupaten Lumajang, Polres Lumajang langsung melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara).
Hal itu untuk mengidentifikasi penyebab kebakaran Pasar Besar Kecamatan Tempeh. Identifikasi menyusul adanya kebakaran yang menimpa pasar tradisional kuno tersebut. Tim Labforensik Polda Jawa Timur diterjunkan untuk mengidentifikasi kebakaran yang menimpa pasar tempeh.
Bahkan, tim dari Satreskrim Polres Lumajang yang dipimpin AKP Kusmindar juga meminta keterangan pada saksi mata dan pedagang. “Kita lakukan identifikasi dengan olah TKP, asal muasal api dari salah satu kios pedagang,” kata Kapolres Lumajang, AKBP Singgamata kepada wartawan.
Lanjut dia, dari keterangan saksi mata dan pedagang, dugaan disebabkan oleh konsleting listrik. Namun, untuk penyebab utama masih diselidiki oleh tim Labforensik. “Dari hasil olah TKP dari tim Labfor, kita tunggu dulu,” terangnya.
Dalam olah TKP yang dilakukan tin Labforensik menjadi perhatian warga dan pedagang. Kebakaran pasar ini diduga kebakaran ini terjadi karena hubungan arus pendek arus listrik di salah satu kios yang berada di dalam areal pasar tersebut. [yat]

Keterangann Foto : Pasar Kecamatan Tempeh Lumajang Terbakar. Pasar Kecamatan Tempeh yang berada di Desa Tempeh Tengah hangus dilalap si Jago merah, Senin(17/8/2014) malam.

Tags: