Rumah Sekkab Lamongan Dibobol Pencuri

Lamongan, Bhirawa
Rumah pribadi Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Lamongan Yuhronur Effendi di Jalan Merpati Gg Ikan Bandeng Kecamatan Kota, diobok-obok pencuri. Akibatnya sebuah brankas berisi perhiasan dan surat-surat berharga  raib.
Informasi yang dihimpun menyebutkan,  aksi pencurian rumah pribadi Sekkab Lamongan ini diketahui pertama kali oleh Elvin (20) keponakan korban yang curiga melihat pagar rumah berlantai dua ini terbuka. Setelah dicek ternyata pintu depan rumah dalam kondisi rusak. Saat itu, pembantunya tidak berada di rumah, sehingga praktis rumah sepi tak berpenghuni.
Kasat Reskrim Polres Lamongan, AKP Effendi Lubis menduga pelaku lebih dari dua orang. Pelaku  diduga masuk dengan cara merusak pagar dan pintu depan dengan cara mencongkel pintu. “Setelah mencongkel pintu, pelaku kemudian masuk ke dalam rumah,” kata Lubis kepada wartawan di lokasi kejadian, Senin (12/5).
Lubis menambahkan, pelaku dipastikan sudah lama mempelajari situasi rumah dan pemiliknya. Selain itu, para pelaku juga merupakan spesialis pencuri rumah kosong. “Pelaku bisa lebih dari dua orang. Karena tidak mungkin pelaku ini sanggup memindah brankas dari lantai dua ke lantai bawah. Yang pasti saat ini kami fokus mencari pelaku,” jelasnya.
Sementara Sekkab Lamongan Yuhronur Effendi yang dikonfirmasi wartawan membenarkan kejadian yang menimpanya tersebut. “Yang hilang brankas berisi perhiasan seberat 75 gram dan beberapa surat-surat penting lainnya seperti sertifikat dan BPKB,” jelasnya.
Diakui, rumah pribadinya ini memang jarang ditempati. Selama menjabat, kata Yuhronur, dirinya jarang pulang ke rumah lama dan biasanya anaknyalah yang menempati. “Biasanya anak saya yang menempati, tapi kebetulan pas kejadian anak saya tidak ada di rumah,” katanya.
Aksi perampokan ini menambah panjang angka kriminalitas di Lamongan. Sabtu (10/5) lalu sebuah toko komputer yang ada di Jl Basuki Rahmat Lamongan juga diobok-obok kawanan pencuri dan membawa lari puluhan laptop dan puluhan tablet serta beberapa gadget lainnya. [yit]

Rate this article!
Tags: