Sambut Ramadan dan Idul Fitri, Favehotel Graha Agung Surabaya Gebyar Promo

3-ADV-Favehotel-Sambut-Ramadan-dan-Idul-Fitri-kaki-EDIT-(1)Surabaya, Bhirawa
Marhabban ya Ramadhan….
Tinggal menghitung hari, dimana kita akan memasuki bulan suci Ramadan. Bulan yang sangat ditunggu-tunggu umat muslim sedunia untuk saling berbagi dan menunaikan amal kebaikan.
Apalagi bulan puasa sangat identik dengan ‘Buka Bersama’ dimana momen tersebut banyak orang-orang menyelenggarakannya dengan berkumpul dengan saudara, kerabat dan teman-teman. Bahkan banyak hotel yang menawarkan paket buka bersama.
Namun tak ingin ketinggalan Favehotel Graha Agung Surabaya menawarkan paket Buka Bersama yang diadakan oleh Tectona Grandis Restaurant dengan harga yang sangat ekonomis. “Harga yang kami tawarkan Rp. 55.000 nett untuk sajian ‘All U Can Eat’ dan tidak hanya satu menu saja tapi berbagai macam masakan, promo yang ditawarkan sangat menarik karena dengan pembelian 15 orang mendapatkan tambahan 1 orang gratis, sangat hemat dan berkah,” ungkap Sales Manager Favehotel Graha Agung Surabaya, Sabrina Rachmani.
Untuk itu di momen bulan ramadan ini pula tidak hanya dipromo makanan saja yang ditawarkan. Favehotel Graha Agung Surabaya juga menawarkan promo kamar mulai harga Rp. 348.000nett untuk kamar saja.
“Promo ini bisa dipilih sesuai kebutuhan karena ada beberapa harga yang termasuk sahur atau sarapan untuk 1 orang hanya Rp. 378.000nett dan untuk 2 orang sahur atau sarapan dengan harga Rp. 418.000nett,” jelasnya.
Bahkan masa promo ini tidak hanya berlaku untuk dibulan Ramadan saja dan  para tamu pun tak perlu binggung untuk merencanakan liburan Idhul Fitri di Surabaya, karena bisa menggunakan promo ini hingga 14 Juli 2016 mendatang.
Sedangkan untuk bisa pesan promo-promo tersebut hanya cukup telepon di 031 -99 0000 90 atau email ke : GrahaAgungInfo@favehotels.com. “Rencanakan momen yang special ini dengan tinggal di favehotel Graha Agung Surabaya. Dan tak perlu repot karena kami menyediakan promo kamar hingga paket makanan yang murah dan enak,” ujarnya.

Mengenai favehotel
Semenjak diluncurkan pada tahun 2009 favehotel telah menjadi yang terdepan bagi sektor hotel berbujet sehingga menjadikannya sebagai standar industri dalam hotel dengan layanan terpilih dengan desainnya yang menarik.
Fasilitas bagi hotel kelas menengah seperti tempat tidur berkualitas tinggi, akses internet Cuma-cuma berkecepatan tinggi dan televisi LCD serta telah menerima penghargaan untuk situs webnya yang sangat mudah digunakan oleh para pengunjungnya dengan pemesanan kamar yang mudah dan garansi harga terbaik bagi pelanggan internet yang mengutamakan arga hemat.
Saat ini favehotel telah mengoperasikan 36 hotel diseluruh Indonesia dan Malaysia dimana 12 terletak di Jakarta dan 5 di Bali, serta lebih dari 40 properti sedang dalam pembangunan di Indonesia, Malaysia dan Filipina.
Bahkan Favehotel baru-baru ini mendapat penghargaan “Indonesian Best Budget Hotel Chain Award” dan bertujuan menjadi jaringan hotel bujet terbaik di kelasnya dan paling konsisten yang menjanjikan standar tanpa kompromi untuk kebersihan dan keamanan serta jaringan hotel tersebar luas di Indonesia. Archipelago telah mengumumkan rencana pembukaan hingga 30 hotel baru dalam 2 tahun kedepan. [adv]

Tags: