Sampang Dipastikan Tak Ada Pemotongan DD

Diskusi tentang dana desa (DD) di aula BLK Sampang.

Diskusi tentang dana desa (DD) di aula BLK Sampang.

Sampang, Bhirawa
Beberapa pemangku kebijakan pelaksanaan Dana Desa (DD) di Kabupaten Sampang, memastikan tidak ada pemotongan ilegal DD, bahkan pelaksanaan DD di Sampang sudah melakukan memorandum of understanding (MOU) dengan kejaksaan untuk mengawal dana desa.
“Kejaksaan selaku pengacara negara siap memberika konsultasi, jika ada kesulitan administrasi,” kata Amiruddin, kepala Bapemas Sampang saat diskusi rakyat yang digelar LSM Madura Developman Wath (MDW) di aula balai pelatihan kerja (BLK) Sampang, dengan tema ‘Dana Desa Untuk Siapa?'” Selasa (25/10).
Hadir dalam diskusi rakyat tersebut, Amiruddin kepala badan pemberdayaan masyarakat (Bapemas) Kabupaten Sampang, Bagian pemerintahan Desa (Kabag Pemdes) Setkan Sampang, H. Abdullah Hidayat ketua asosiasi kepala Desa (AKD) Kabupaten Sampang dan jajarannya, 14 Camat se-Kabupaten Sampang dan lain-lain.
Amiruddin kepala Bapemas Sampang, mengatakan penggunaan dana desa jelas untuk masyarakat desa, baik berupa pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat desa, memang program dana desa ini butuh
dukungan dari semua lapisan masyarakat untuk mensukseskan agar desa bisa mandiri. [lis]

Tags: