Sarmuji Blak-blakan Mengenal MKGR Sejak Sekolah

Ketua DPD Golkar Jatim, Muhammad Sarmuji

Surabaya, Bhirawa
Ketua DPD Golkar Jatim, Muhammad Sarmuji blak-blakan mengenai Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Jawa Timur dihadapan kader partai berlambang pohon beringin, Jumat (15/5/2020).
Ia mengaku telah mengenal Ormas MKGR ini sejak duduk di bangku SMA. Pada saat itu, cerita Sarmuji, menghadiri ulang tahun temannya dengan mengenakan batik MKGR. Batik itu diperoleh dari Kepala Desa yang diberikan ke keluarganya.
“Saya pakai batik MKGR ini ke dua kali. Pertama saat saya SMA. Saya pakai di ultah teman saya saat itu karena batiknya bagus. Teman saya ada yang tahu kalau batik ini MKGR,” ceritanya dalam acara MKGR Peduli di DPD Golkar Jatim.
Dan kali ini, kata Sarmuji, mengenakan batik MKGR kali keduanya di acara sosial ini yaitu MKGR Jatim Peduli. “Kami berharap Pak Kodrat (Ketua DPD Ormas MKGR Jatim, red) bisa terus memupuk kepedulian kepada lingkungan sekitar. Kita harus peduli kepada sekeliling, kalau lingkungan bisa merasakan kehadiran kita, insya Allah terus bersama kita,” bebernya.
Sementara, MKGR Jatim membagikan paket sembako kepada sejumlah komunitas di Jawa Timur. Aksi ormas pendiri Partai Golkar ini pun mendapat apresiasi dari DPD Golkar Jawa Timur, Sarmuji.
Ketua DPD Ormas MKGR Jatim, Kodrat Sunyoto memaparkan bahwa baksos ini merupakan bentuk dukungan kepada warga terdampak covid-19.
“Aksi ini sebagai tindak lanjut atas instruksi Ketua Golkar Jatim, Bapak Sarmuji untuk membantu covid-19, harus membantu bantuan,” kata Kodrat pada sambutannya dalam acara seremonial penyerahan paket sembako.
Kodrat mengutip penjelasan Sarmuji menjelaskan bahwa jangan sampai ada keluarga dan tetangga yang kelaparan. Kader Golkar harus bisa menjamin warga sekitarnya tak kelaparan.
“Sebagai ormas, kami terpanggil untuk mengupayakan hal itu. Dalam tiga hari terakhir, kami sudah berbagi dengan tenaga medis dan sejumlah petugas jaga di check point gerbang Surabaya,” kata Kodrat yang juga Ketua Fraksi Golkar di DPRD Jatim ini.
“Kami juga berdialog dengan pedagang yang menyampaikan keluhan. Semakin terharu saat di RSI Jemursari, Bapak Ketua Golkar Jatim juga hadir dan memberikan puisi,” katanya.
Pada acara seremonial tersebut, MKGR lantas membagikan paket sembako kepada komunitas yang belum menerima bantuan. “Kami juga berbagi untuk simpul komunitas yang belum tersentuh,” katanya.
Di antaranya, marbot (juru kunci masjid), perias, pedagang, guru paud, sopir angkot, hingga seniman. “Intinya, kami mendukung Partai Golkar dan menindaklanjuti seluruh instruksi,” katanya.
Ia juga mengajak masyarakat untuk menyukseskan antisipasi penukaran covid-19 di antaranya dengan menggunakan social distance. “Kami mengingatkan pentingnya sosialisasi social distance. Ini menjadi cara efektif untuk mencegah penularan covid-19,” katanya.
Ketua DPD Golkar Jatim, M Sarmuji pun mengapresiasi hal ini. “Ini mulia, kami sampaikan terimakasih. Perasaan orang yang berbagi akan merasa untung, dibanding yang dibagi. Sebab, rasa syukurnya luar biasa,” katanya.
Ia mengapresiasi kader Golkar Jatim yang terus bahu-membahu dengan aksi yang luas. “Kami sampai lelah membaca berita dan foto aksi sosial Golkar di Jawa Timur. Banyak sekali,” katanya.
Menurutnya, kepedulian kader Golkar kepada  masyarakat merupakan bentuk kepedulian terhadap kebesaran partai. “Besar kecilnya partai kita, bergantung dengan lingkungan kita,” kata Anggota DPR RI ini.
“Kalau kita tak peduli dengan tetangga atau lingkungan, jangan berharap banyak kita akan dipilih dan Golkar akan besar. Kepedulian ini yang membuat kita dikenang,” kata Anggota DPR RI dari dapil Jatim ini.
Namun, Sarmuji mengingatkan para kadernya bahwa hal ini bukan gerakan sesaat, namun sepanjang massa. “Golkar harus selalu hadir, apa pun Kondisinya. Baik suka maupun duka,” katanya.
Kedepan, Sarmuji juga menegaskan bahwa Golkar akan selalu melibatkan hastakarya. “Golkar akan menjadi milik bersama. Golkar akan menaungi masyarakat Jawa Timur sekaligus pengayoman bagi rakyat Jatim,” pungkasnya. [geh]

Tags: