Satlantas Polrestabes Sosialisasikan Tertib Lalin ke Siswa SD Al Azhar

Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Eva Guna Pandia mensosialisasikan rambu lalu lintas kepada murid SD Al Azhar 35 Surabaya, Senin (8,7). [abednego/bhirawa]

Polrestabes Surabaya, Bhirawa
Momen ajaran baru di lingkungan pendidikan dimanfaatkan anggota Satlantas Polrestabes Surabaya dalam mensosialisasikan tata tertib lalu lintas (lalin). Bertempat di SD Al Azhar 35 Surabaya, anggota Polisi mensosialisasikan rambu-rambu lalin kepada murid SD Al Azhar, Senin (8/7).
Kedatangan anggota Satlantas Polrestabes Surabaya disambut salam hangat oleh para murid yang rata-rata duduk di bangku kelas I ini. Sebelum masuk pada sosialisai, terlebih dulu Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Eva Guna Pandia beserta anggota memperkenalkan diri kepada murid SD Al Azhar 35 Surabaya.
Usai perkenalan, anggota Satlantas Polrestabes kemudian mengenalkan rambu-rambu lalu lintas. Adapun rambu tersebut diantaranya larangan parkir, larangan stop, larangan menyeberang serta rambu-rambu lainnya.
“Sosialisasi dan pemahaman rambu-rambu lalu lintas ini harus dimulai sejak usia dini. Sehingga para adik-adik generasi penerus bangsa ini bisa menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas,” kata AKBP Eva Guna Pandia.
Dengan pengenalan rambu-rambu ini, Pandia mengaku, sejak dini anak-anak harus sudah dikenalkan dengan rambu lalu lintas. Terutama dalam hal tertib berlalu lintas, sehingga kelak nantinya anak-anak ini akan mentaati lalu lintas.
“Harapannya, mereka ini nantinya akan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas dan menjadi contoh yang baik bagi generasi penerus bangsa yang taat berlalu lintas,” harapnya.
Pemahaman ini, sambung Pandia, misalnya pada saat mendekati lampu merah, sesuai rambu mereka harus berhenti. Sehingga tidak melanggar rambu traffic light dan tidak mebahayakan diri sendiri.
Pandia mengaku, pihaknya mengapresiasi murid-murid SD Al Azhar 35 Surabaya. Sebab, saat diberi pertanyaan mengenai rambu larangan lalu lintas, pertanyaan tersbut dijawab antusias oleh seluruh murid ini.
“Antusias para murid sangat terasa saat diberi pertanyaan mengenai rambu-rambu lalu lintas. Mereka memahami rambu yang diperagakan oleh anggota,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SD Al Azhar 35 Surabaya, Siti Khotimah mengaku, sosialisasi mnengenai materi pengenalan rambu-rambu lalu lintas ini sangatlah tepat. sebab, sejak usia dini harus ditanamkan untuk tertib dan patuh terhadap rambu lalu lintas, sehingga kelak dewasa mereka akan tertib berlalu lintas.
“Sosisalisali ini mengajarkan anak-anak akan pemahaman rambu-rambu lalu lintas dan tertib lalu lintas. Mereka juga tidak takut kepada Polisi, sehingga sosialisasi ini dapat diterapkan kelak kalau dewasa,” pungkasnya. [bed]

Tags: