Satpol PP Jatim Unjuk Kebolehan di HUT Nasional

Kasatpol PP Jatim Drs Budi Santosa foto bersama dengan para personel Satpol PP dari kabupaten/kota, Senin (4/3). Mereka akan unjuk kebolehan di Acara HUT Damkar, Satpol PP dan SatLinmas di Riau.[wawan triyanto/bhirawa]

Pemprov Jatim, Bhirawa
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) PP Jatim mengirimkan 38 personel terbaiknya untuk unjuk kebolehan di HUT Pemadam Kebakaran ke-100, Satpol PP ke-69 dan Sat Linmas ke-57 yang digelar di Pekanbaru Riau 3-6 Maret dan rencananya dihadiri Presiden Joko Widodo.
Kasatpol PP Jatim Drs Budi Santosa menjelaskan 38 personel berasal dari perwakilan Satpol PP kabupaten/kota di Jatim. Kemudian mereka selama dua hari menjalani latihan di Kota Batu agar bisa tampil maksimal saat unjuk kebolehan di hadapan Presiden Joko Widodo.
“Mereka sudah menjalani latiahan dan saya berharap rekan-rekan Satpol PP bisa tampil maksimal dan tidak kalah dengan provinsi lain,” kata Budi Santosa saat ditemui pada acara pelepasan rombongan di halaman Kantor Satpol PP di Jalan Jagir Surabaya, Senin (4/3).
Beberapa atraksi yang akan ditampilkan oleh Satpol PP di acara HUT Nasional itu seperti defile, kerapian baris berbaris. Kemudian ada skill competition anggota pemadam kebakaran (Damkar). “Untuk Damkar diwakili oleh Malang,” kata Budi Santosa didampingi Kabid Sumber Daya Aparatur Satpol PP Hanis. [wwn]

Tags: