Satpol PP Sidoarjo Amankan 9 Siswa Bolos Sekolah

foto-siswa ditangkap polpp.jpgSidoarjo, Bhirawa
Bekas pasar ikan Sidoarjo di Kel Sidoklumpuk, Kec Sidoarjo Kota, menjadi tempat cakruk siswa berbagai sekolah di Sidoarjo untuk bolos saat jam pelajaran. Sebanyak sembilan siswa ditangkap Satpol PP Sidoarjo, Rabu ( 5/11) kemarin siang.
Kesembilan siswa itu mengaku ada yang duduk di SMU, SMK bahkan masih MTs di Sidoarjo itu, digiring ke Mako Satpol PP Sidoarjo, untuk diberikan pembinaan. Kasatpol PP Sidoarjo, Mulyawan SH MM, menyampaikan anak buahnya menertibkan para siswa sekolah ini, karena adanya laporan warga sekitar yang mengaku resah dengan ulah mereka. Saat ditangkap para siswa itu belum sampai melakukan ulah negatif mereka. Mereka hanya kumpul-kumpul di lokasi.
”Dari laporan warga, para siswa di tempat itu ada yang menenggek Miras, rokokan bahkan ada yang pakai ciuman segala,” jelas Kasatpol PP Sidoarjo, Mulyawan, didampingi KasiĀ  Trantib, Ermuntoro, Rabu (5/11) kemarin, disela-sela melakukan pembinaan pada sembilan siswa bandel itu.
Kepada petugas Satpol PP, para siswa itu ada yang mengaku berada di lokasi itu karena sudah pulang sekolah, ada yang mengaku sudah drop out, ada yang sudah lulus, ada yang mengaku usai mengikuti UTS dan ada yang mengaku bolos. Bahkan ada satu siswa mengaku dari Surabaya.
Petugas Satpol PP memberikan pengarahan para siswa agar tak mengulangi lagi perbuatannya. Kalau sampai diulangi lagi, maka petugas akan mengirim mereka ke tempat penampungan anak-anak nakal. Karena itu, mereka disuruh menandatangani surat pernyataan.
”Agar tak mengulangi perbuatannya yakni membolos, mereka disuruh menghubungi orang tua atau kerabat untuk datang ke Mako Satpol PP. Supaya mereka tahu perbuatan sebenarnya dari anak-anak mereka saat bersekolah,” papar Mulyawan.
Petugas memberi peringatan, kalau orang tua atau kerabat sampai tidak ada yang datang ke Mako Satpol PP, maka mereka tak diperbolehkan pulang. Saat dihubungi petugas, sejumlah orang tua dan kerabat anak-anak itupun datang mejemput mereka. [ali]

Keterangan Foto : Sembilan siswa dari berbagai sekolah di Sidoarjo yang bolos saat pelajaran, diinterogasi di Kantor Satpol PP Sidoarjo, kemarin.

Tags: