Satpol PP Sidoarjo Tolak Titipan Dewan

5-kiri-1-Satpol PP-AliSidoarjo, Bhirawa    
Oknum anggota DPRD Kab Sidoarjo ada yang memanfaatkan aji mumpungnya sebagai anggota dewan. Dalam rekrutmen Satpol PP Sidoarjo tahun 2015 ini, sebab ada yang menitip keluarganya untuk bisa diterima.
Kasatpol PP Sidoarjo, Drs Mulyawan SIP MM, menegaskan kalau mendaftar silakan saja, tapi ia tidak bisa menjamin apa bisa lolos atau tidak dalam seleksi. ”Kalau memang lolos seleksi syukur, tapi kalau tidak, saya tak bisa apa-apa,” ujarnya, Kamis (5/2) kemarin.
Diungkap Mulyawan, selain menolak titipan keluarga anggota dewan, pihaknya juga menolak titipan dari sejumlah LSM. Semuanya tak dihiraukan, saat ini prosesnya terbuka, siapa saja boleh ikut. Tak melihat apakah orang kaya atau miskin, keluarga pejabat atau tidak.
Mulyawan juga menjelaskan, seorang keponakan bupati dan anak seorang pejabat Sidoarjo juga tak lolos seleksi, karena tinggi dan berat badan tak proporsional. Sebanyak 60 personel Satpol PP yang lolos seleksi sudah diikat kontrak kerja sejak 2 Pebruari lalu. Nantinya mereka akan didistribusikan di kecamatan, di pos pengamanan di pendopo, sekretariat daerah dan Markas Komando Satpol PP.
Sementara Sekretaris Pol PP Sidoarjo, Drs Touriqudin Msi juga menjelaskan, penambahan personil Pol PP ini karena dibutuhkan untuk meningkatkan pelayanan menjaga ketertiban di masyarakat. ”Dalam setiap hearing dengan dewan, mereka juga selalu menyarankan penambahan personil Satpol PP di kecamatan,” katanya.
Semua personil Satpol PP yang direkrut ini berjenis kelamin laki-laki. Mereka yang boleh mendaftar adalah, warga Sidoarjo ataupun orang yang tinggal di Sidoarjo, dan bisa dibuktikan dengan adanya surat keterangan domisili. Seleksi perekrutan Satpol PP ini dilakukan pihak ketiga. Proses seleksinya yang menerapkan sistim gugur itu sangat ketat. [ali]

Keterangan Foto : Personel Satpol PP yang baru direkrut, mendapatkan pembinaan dan pelatihan di kawasan Alun-alun Sidoarjo. [alikusyanto/bhirawa]

Tags: