Sejumlah Operator Ajukan Surat Minati BTS Perbatasan

Foto: ilustrasi

Foto: ilustrasi

Surabaya, Bhirawa
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menyebutkan sejumlah operator telah mengajukan surat karena tertarik bekerja sama membangun “Base Transceiver Station” (BTS) atau menara selular di wilayah perbatasan, sebab akan diberikan subsidi.
“Sudah pada kirim surat semua, dan nantinya akan kita bicarakan pada tahun 2016 semester pertama,” ucap Rudiantara saat di Surabaya, Jatim, dalam rangka undangan untuk merayakan Hari Ulang Tahun ke-19 operator seluler XL, Kamis (8/10).
Ia mengatakan pengajuan surat sejumlah operator itu akan diseleksi, kemudian ditetapkan sebagai pemenang tender dengan sistem subsidi paling kecil atau “list cost subsidi”. “Terkait subsidi juga belum kita bicarakan, nanti setelah adanya pemenang tender baru kita bicarakan dengan sistem subsidi paling kecil,” katanya.
Ia menyebutkan pada dasarnya sejumlah operator seluler mengaku sangat ingin berpartisipasi dalam pembangunan BTS di wilayah perbatasan, asal prosesnya transparan dan kompetitif. “Kita bicarakan pertengahan 2016 semester pertama, dan kami juga sudah bicarakan dengan beberapa jajaran. Tapi pada dasarnya semua operator sangat ingin berpartisipasi,” ucapnya.
Sebelumnya, dalam programnya, Rudiantara memprioritaskan pembangunan BTS lebih dari 115 desa di perbatasan Kalimantan sebagai salah satu upaya pemerintah menjaga kedaulatan dan pemerataan akses telekomunikasi.
Operasional BTS, tutur Rudiantara, akan disubsidi sehingga operator tidak merugi dan akan diberikan melalui dana kewajiban pelayanan universal (USO). “Ya itu nanti kita lihat dulu, kita pakai kompetisi terlebih dahulu siapa yang penawarannya paling menarik dengan subdisi paling kecil,” kata Rudiantara.
Sementara itu, pembangunan daerah perbatasan terluar dan terpencil merupakan salah satu sasaran pembangunan dalam Pemerintahan Presiden Joko Widodo. Untuk itu, Kementerian Komunikasi dan Informatika memacu pemerataan teknologi informasi dan komunikasi di daerah perbatasan. [ant]

Tags: