Setuju Anggota Dewan Pasuruan di Rapid Test secara Mandiri

Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, HM Sudiono Fauzan

Pasuruan, Bhirawa
Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, HM Sudiono Fauzan mendukung penuh upaya Ketua Fraksi PKB, Yusuf Daniyal untuk melakukan rapid test terhadap semua anggota DPRD Kabupaten Pasuruan.
Karena, wakil rakyat tersebut saat ini dinilai cukup riskan lantaran aktivitas dan mobilitasnya yang tinggi. Terutama yang selalu berkaitan langsung dengan masyarakat.
Menurutnya, rapid test sebagai upaya untuk mengetahui kondisi kesehatan agar lebih mawas terhadap penyebaran virus covid-19.
“Saya sangat setuju seluruh anggota DPRD Kabupaten Pasuruan di rapid test. Sebab, aktifitasnya selama pandemi sangat banyak. Sehingga sangat rawan terpapar,” ujar Mas Dion, panggilan akrabnya, Selasa (5/5).
Hanya saja, khusus untuk anggota dewan, rapid test harus dilakukan secara mandiri. Karena, saat ini prioritasnya adalah masyarakat yang lebih luas.
“Kepentingan penanganan masyarakat yang terpapar covid-19 harus diutamakan. Untuk rapid test Dewan harus mandiri atau biaya sendiri,” kata Mas Dion. [hil]

Tags: