SIA Tawarkan Tarif Khusus bagi Pelanggan di Surabaya

Regional Vice President South East Asia Singapore Airlines, Philip Goh (tengah) beserta General Manager Indonesia Singapore Airlines, Vinod Kannan dan Manager Surabaya Singapore Airlines, Lee Yong Tat serta perwakilan dari mitra-mitra Singapore Airlines yang turut berpartisipasi di dalam acara Singapore Airlines Travel Fair 2015.

Regional Vice President South East Asia Singapore Airlines, Philip Goh (tengah) beserta General Manager Indonesia Singapore Airlines, Vinod Kannan dan Manager Surabaya Singapore Airlines, Lee Yong Tat serta perwakilan dari mitra-mitra Singapore Airlines yang turut berpartisipasi di dalam acara Singapore Airlines Travel Fair 2015.

Surabaya, Bhirawa
Setelah menuai sukses tahun lalu kini Singapore Airlines (SIA) kembali menyelenggarakan ajang kedua Travel Fair di Supermall Main Atrium Surabaya yang berakhir Minggu (12/4) kemarin. Dengan adanya travel fair ini SIA menawarkan tarif khusus bagi pelanggan Surabaya ke berbagai destinasi.
“Travel Fair ini memberikan tarif dan paket wisata menarik khusus untuk para pelanggan di Surabaya dengan penawaran yang lebih menarik dari tahun sebelumnya,” ungkap General Manager Singapore Airlines Indonesia, Vinod Kannan.
Ia menambahkan, SIA akan menyediakan informasi lengkap mengenai berbagai destinasi perjalanan dan wisata dalam jaringan globalnya. Selain itu juga memberikan penawaran khusus bagi penerbangan dengan Kelas Ekonomi (Economic Class), Kelas Premium Ekonomi (Premium Economy Class) dan Kelas Bisnis (Business Class) ke berbagai destinasi wisata.
Sementara tawaran bagi pelanggan yang berangkat dari Surabaya berupa tarif khusus penerbangan pergi-pulang ke berbagai destinasi mulai dari USD116 untuk penerbangan ke Singapura USD246 ke Thailand, USD326 ke Hong Kong, USD556 ke Jepang, Korea, Australia, dan USD866 ke Eropa atau Amerika Serikat.
Sedangkan mitra kerja untuk SIA Travel Fair 2015 kali ini adalah Bank BCA, Grup Changi Airport (CAG), Tourism Authority of Thailand. Mitra-mitra lain yang turut berpartisipasi, seperti Tourism Western Australia, Gardens by the Bay, Star Cruises, Resorts World Sentosa Singapore dan agen perjalanan terpilih.
“Selain tiket tarif khusus, bagi pelanggan yang membeli tiket saat berlangsungnya travel fair juga berkesempatan mendapatkan berbagai penawaran menarik termasuk: Changi Dollar Voucher (CDV) hingga SD60 untuk digunakan saat transit di Bandara Changi, voucher belanja sebesar SD20 untuk 400 pelanggan pertama yang membeli tiket penerbangan ke Singapura, cash back dari BCA hingga sebesar USD50 dan 0 persen cicilan selama 6 bulan,” jelasnya. [riq]

Tags: