Siap Tolak Jabatan

Vincensius

Vincensius

Jika orang lain sangat menginginkan jabatan, legislator muda ini justru mengaku akan menolaknya jika ditunjuk menempati posisi ketua komisi. Tidak mau tersandera berbagai hal di luar idealismenya, merupakan alasan pria keturunan Tionghoa ini menolak jabatan itu.
“Saya tidak mau tersandera. Saya ingin berjuang tanpa harus menanggung beban batin atas keputusan yang melanggar idealisme saya,’ ujar Vincensius, Wakil Rakyat dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) ini saat mengobrol dengan sejumlah awak media.
Menurutnya menjadi pimpinan dalam komisi akan membuatnya terikat dengan berbagai hal yang mungkin di luar idealisme dan perjuangan yang dipegangnya selama ini. Pria yang yang juga pengusaha meubel ini menyebut posisi pimpinan komisi adalah posisi yang setengah-setengah.
“Kalau ada keputusan dewan yang tidak pro rakyat misalnya, pimpinan komisi kan juga tanda tangan meski tidak setuju secara pribadi. Ini kan menyandera idealisme saya. Mending kalau jadi ketua dewan, ia yang mengarahkan, tanggung jawabnya jelas,” kata Vincensius yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Fraksi Handap (gabungan,red) ini.
Saat diinformasikan oleh wartawan bahwa ketua komisi juga mendapat fasilitas bagus termasuk gaji dan tunjangan yang lebih besar, Vincensius malah menyebut tidak butuh. “Kalau mau jadi wakil rakyat dan memperjuangkan rakyat seharusnya kaya dulu. Jangan cari kaya di legislatif,”ujarnya tegas.
Bagaimana jika terseret arus? Vincensius dengan mantap menantang para wartawan untuk menegur dan menulisnya besar-besaran.”Kalau saya terbawa arus dan tidak idealis lagi , silakan tegur dan beritakan besar-besaran,” kata pria yang biasa dipanggil Awey ini. [gat]

Rate this article!
Siap Tolak Jabatan,5 / 5 ( 1votes )
Tags: