Siapkan Food Court, Pemkot Batu Tertibkan PKL Jalur Protokol

Satpol PP Kota Batu saat melakukan penertiban PKL di Jl.Panglima Sudirman, Kamis (14/12)

Kota Batu,Bhirawa
Sedikitnya 50 Pedagang Kaki Lima (PKL) di kawasan jalan protokol Kota Batu terjaring razia Satpol PP, Kamis (14/12). Penertiban ini merupakan upaya Pemkot untuk menempatkan para PKL di kawasan Food Court yang sudah dipersiapkan.
“Kita sebelumnya telah memberikan 3 kali teguran kepada para PKL di jalan protokol seperti jalan Panglima Sudirman dan Diponegoro. Namun mereka (PKL) tetap membandel sehingga terpaksa kita tertibkan,”ujar Kasie Pembinaan, Pengawasan, dan Penyuluhan, Sulistyanto, Kamis(14/12).
Diketahui, tahun 2018 nanti Pemkot telah menyediakan Food Court untuk PKL. Di tahun tersebut Food Court di depan gedung Ganesha sudah bisa ditempati PKL Alun-Alun. Adapun proses pengerjaan sudah berjalan sejak pertengahan Mei 2017. Saat ini pembangunan tinggal penyelesaian atap dan proses finishing.
Sementara, Plt Kepala Dinas Cipta Karya, Himpun mengatakan, di bulan Januari PKL sudah bisa menempati bangunan berukuran sekitar 20 meter x 15 meter itu. “Nantinya, food court ini diperkirakan menampung sekitar 22 PKL,”ujar Himpun.(nas)

Tags: