Siapkan Rusunawa dan BLK Sebagai Tempat Isolasi

Rusunawa jadi alternatif tempat antisipasi mewabahnya virus Covid – 19 si Kabupaten Lamongan. [Alimun Hakim]

Lamongan, Bhirawa
Antisipasi mewabahnya virus Covid-19, Pemerintah Kab Lamongan dan aparat TNI – Polri telah menyiapkan sejumlah tempat untuk isolasi di Kab Lamongan sebagai backup rumah sakit darurat rujukan Covid-19.
Rusunawa (Rumah susun sewa) Jl.Veteran dan Balai Latihan Kerja Lamongan mulai disiapkan dan dibersihkan oleh petugas kebersihan dari Dinas Perumahan rakyat dan Kawasan Permukiman Lamongan dengan dibantu anggota kepolisian dan TNI.
“Kita hari ini mulai cek dari lantai 1 hingga lantai 3 dan melihat semua ruangan serta kamar yang ada di Rusunawa ini,” ujar Kapolres Lamongan AKBP Harun, Minggu (5/4) saat mengecek lokasi.
Ada beberapa tempat lain juga untuk penanganan Covid 19 di Lamongan dan Kapolres juga menghimbau kepada desa dan kecamatan agar mempersiapkan tempat untuk isolasi mandiri.
“Untuk tempat isolasi cadangan kita menyiapakan Puskesmas Deket, Stadion, GOR, Gedung Korpri, Sekolah SLTA, SLTP dan SD tidak hanya sekedar di kota ditingkat Desa pun harus Siap,” tegas Kapolres.
Sementara itu Dandim 0812 / Lamongan Letkol Inf Sidik Wiyono berharap, Masyarakat harus melaksanakan dan mensosialisasikan instruksi Bupati Fadeli.
“Covid -19 ini benar – benar sudah masuk di Lamongan, namun masyarakat lamongan masih menganggap biasa.Kunci kesuksesan dari perang melawan virus Covid ini adalah Physikal Distancing.Untuk itu mari kita rapatkan barisan untuk bersinergi dalam melakukan pencegahan,” harap Dandim.
Sementara itu disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan CovID-19 Lamongan dr.Taufik Hidayat mengatakan, Isolasi komunal di Desa itu lebih efektif dan efisien.Bagi pemudik harus punya kesadaran diri untuk memeriksakan kesehatan.
Dijelaskanya, Tenaga Medis harus memeriksa setiap warga yang mudik sehingga bisa menentukan status pasien maupun status isolasinya.”Berada di Isolasi komunal harus ada yang jaga maupun mengawasi dan juga ada fasilitas disinfektan,” jelasnya. [aha]

Tags: