Siswa SDI Nurul Anshar Juara Olimpiade MIPA dan Bahasa Inggris

Siswa berprestasi asal SD Islam Nurul Anshar Panji Situbondo saat meraih medali juara pada lomba olimpiade MIPA dan Bahasa Inggris Tingkat Kabupaten Situbondo. [sawawi]

Situbondo, Bhirawa
Aneka lomba yang diadakan Pemkab Situbondo dalam puncak peringatan HUT RI ke-73 membawa berkah tersendiri bagi keluarga besar SD Islam Nurul Anshar Panji Situbondo, Selasa (21/8). Pasalnya, sekolah SD swasta milik NU yang beralamat di Jalan Ijen itu mampu membawa sejumlah medali penghargaan yang diukir siswa siswi berprestasi tersebut. Sedikitnya puluhan siswa yang menimba ilmu di SD yang kini dikomandani Sudibyo itu berhasil mengukir beberapa medali baru baru ini.
Kepala Sekolah (Kasek) SD Islam Nurul Anshar Sudibyo mengatakan, pencapaian prestasi membanggakan itu selain dapat mengharumkan lembaga pendidikan yang diasuhnya juga dapat meningkatkan kualitas dunia pendidikan di Kota Santri Situbondo.
“Kami patut bersyukur karena setiap ada momen lomba, siswa SD Islam Nurul Anshar selalu mampu membawa medali penghargaan. Ini patut kami apresiasi,” tegas Sudibyo.
Pria yang akrab disapa Yoyok itu menambahkan, siswa SD Nurul Anshar yang berhasil mendapatkan berkah juara dari ajang lomba HUT RI ke-73 diantaranya meraih juara 2 pada lomba gerak jalan puteri; juara 2 lomba olimpiade KMNR tingkat Kabupaten atas nama Nanda Bintang serta masuk finalis tingkat Provinsi Jawa Timur pada lomba MIPA dan Bahasa Inggris sebanyak 26 anak. “Khusus untuk juara olimpiade KMNR tingkat Kabupaten ini siswa kami akan maju pada tingkat Provinsi Jatim. Semoga raihan penghargaan ini menjadi motivasi untuk menjadi anak yang sholeh dan sholehah,” pungkas Yoyok. [awi]

Tags: