Siswa SMANOR Berpeluang Kuliah di AS dengan Beasiswa

Wakil Ketua IV KONI Jatim Irmantara Subagyo (kiri) dan Kepala Sekolah SMANOR Suswanto (tengah). [wawan triyanto]

Smanor, Bhirawa
Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri Olahraga (SMANOR) kini memiliki peluang untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi di Amerika Serikat. Seluruh perguruan tinggi di Amerika Serikat (AS) memberikan beasiswa bagi atlet pelajar yang bisa meraih prestasi nasional dan internasional.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua IV KONI Jatim Irmantara Subagyo saat menghadiri acara di SMANOR beberapa waktu lalu, ia menjelaskan beasiswa itu diberikan ke beberapa cabang olahraga (Cabor) seperti tenis lapanga, atletik, voli pantai dan gulat. “Jadi pelajar yang berprestasi di tingkat nasional di cabor itu memiliki peluang untuk mendapatkan beasiswa untuk kuliah di AS,” katanya.
Lebih lanjut ia mengatakan, sebenarnya peluang siswa SMANOR kuliah di AS dengan beasiswa sangat besar, sebab sebagian siswanya sudah meraih prestasi nasional.
Hanya saja mereka harus mahir dan menguasai Bahasa Inggris. “Selain prestasi nasional, syarat lainnya adalah harus menguasai Bahasa Inggris. Mungkin saat ini siswa SMANOR harus belajar Bahasa Inggris,” katanya.
Untuk mendapatkan informasi beasiswa, para siswa harus mencari informasi di perguruan tinggi AS secara online.
Sementara itu Kepala Sekolah SMANOR, Suswanto mengaku senang dengan kabar tersebut, ia juga mendorong agar para siswa bisa meraih prestasi nasional maupun internasional agar bisa kuliah di AS.
Selain itu ia juga akan mengoptimalkan agar para siswa mulai memperdalam Bahasa Inggris. “Kita sudah punya lab Bahasa Inggris, jadi para siswa harus memanfaatkannya,” katanya.
Ia juga berharap untuk melatih agar lancar berbahasa Inggris, ia meminta agar para siswa setiap hari berkomunikasi dengan Bahasa Inggris. “Kami juga memiliki siswa yang sudah lancar berbahasa Inggris, namun saya berharap semua siswa mau belajar dan berkomunikasi dengan Bahasa Inggris setiap harinya,” katanya. [wwn]

Tags: