SMAN 6 Surabaya Terima Dana CSR dari PLN

Pendidikan-Wiluyo Kusdwiharto Direktur Regional Bisnis Sumatera PT PLN (Persero) dan Mamik Pujowati Kepala Sekolah SMAN 6 Surabaya foto bersama dengan siswa-siswi.

Surabaya, Bhirawa
SMAN 6 Surabaya mendapat bantuan dana Corporate Social Responsibility (CSR) PT PLN (Persero) melalui program PLN mengajar untuk menerangi bangsa dengan pendidikan. Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB tersebut dihadiri Kepala Sekolah, guru, dan siswa siswi dari SMAN 6 Surabaya, alumni. Petinggi PLN yang terlihat hadir Manajer PLN (Persero) UIP Jawa Timur dan Bali (JBTB) Djarot Hutabri dan Direktur Bisnis Regional Sumatra PT PLN (Persero) Wiluyo Kusdwiharto.
Kepala sekolah SMAN 6 Surabaya, Mamik Pujowati mengatakan bahwa ini adalah yang kedua kalinya, PLN mengadakan program CSR di SMAN 6 Surabaya setelah pada tahun 2018 lalu SMAN 6 Surabaya sudah diberi sejumlah bantuan dalam bentuk komputer dan 100 tas untuk para siswa-siswi dan sekarang dalam program direktur go to school ini pihaknya mendapatkan bantuan dana yang cukup besar hingga mencapai ratusan juta rupiah.
“Direksi back to school ini kami buat karena listrik akan menerangi kehidupan tapi CSR akan menerangi pendidikan dan dengan bantuan dana yang sangat besar yakni Rp 100 juta untuk komputer, Rp100 juta taman baca atau perpustakaan dan Rp30 juta untuk guru-guru yang sudah purna dan guru aktif yang kurang beruntung membuat kami semakin siap untuk menjadi lebih baik”. imbuhnya
Acara yang diisi oleh Direktur Bisnis Regional Sumatra PT PLN (Persero) Wiluyo Kusdwiharto ini berlangsung sangat meriah, dan mampu membuat siswa-siswi yang hadir menjadi semakin bersemangat untuk menuntut ilmu karena salah satu putra terbaik dari SMAN 6 Surabaya itu menyampaikan beberapa pesan yang sangat membangun mental para siswa dan siswi.
Mamik Pujowati juga sangat berterima kasih kepada PT PLN (Persero) atas program CSR yang diberikan kepada sekolah yang dipimpinnya agar bisa semakin berkembang pesat kearah yang lebih baik lagi dan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang berbasis IT.
“Alhamdulillah SMAN 6 Surabaya mempunyai salah satu putra hebat yang saat ini menjadi Direktur Regional Bisnis Sumatera PT PLN (Persero),” imbuhnya. Ia juga berharap kedepannya program ini terus berlanjut dan semoga PT PLN semakin jaya serta SMAN 6 Surabaya terus berprestasi sehingga bisa menyumbangkan lulusan terbaiknya untuk turut memajukan PT PLN. [Mb11]

Tags: