Suhandoyo – Kanang Budi Bersaing Duduki Ketua DPD PDIP Jatim

Karikatur kursiDPD PDIP Jatim, Bhirawa
Tim sukses calon Ketua DPD PDIP Jatim penganti Sirmadji, saat ini mulai bergerilya untuk mendapatkan dukungan dari Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten/Kota se Jawa Timur.
Upaya itu, dilakukan untuk memperkuat dukungan suara saat pelaksanan musyawara daerah (musda) akhir tahun 2014 mendatang, sebelum Kongres yang rencananya digelar pada awal tahun 2015 mendatang.
Dari sejumlah nama yang muncul, dikabarkan nama Suhandoyo (Ketua Bapilu DPD PDIP Jatim) dan Kanang Budi (Bupati Ngawi) mendapat dukungan kuat diantara DPC se Jatim. Sementara  Bambang DH (Wakil Ketua DPD PDIP) Bambang Suhartono (wakil ketua  DPD PDIP), serta Kusnadi belum mendapat dukungan maksimal dari sejumlah DPC.
Ketatnya persaingan menuju kursi DPD PDIP Jatim ini, menurut Ketua DPC PDIP Jombang,  Sumramba sangat menghawatirkan, jika diantara calon kandiat ketua yang mulai muncul saling mempertahankan ego untuk meraih kekuasan.
Untuk itu, Sumramba mengingatkan agar para senior partai politik moncong putih tersebut, melakukan mufakat lebih awal untuk bersam-sama menata kepentingan partai kedepan.
Sumrambah juga mengingatkan, jika proses perebutan posisi Ketua DPD PDIP Jatim, bisa menjadi persaingan keras antara kader. Bahka, ia mengkhawatirkan bakal terjadi perpecahan di tubuh PDIP Jawa Timur  jika diantara para pendukung dan kandidat saling ngotot mempertahankan diri untuk duduk di pucuk pimpinan partai.
Kekhawatiran tersebut, bagi Sumrambah yang juga mantan anggota DPRD Jatim periode 2009-2014 ini, karena imbas kemenangan PDIP dalam pilpres dengan mengusung Joko Widodo-Jusuf  Kalla.
“Saya berharap, para senior di PDIP berkumpul untuk musyawarah dan mufakat. Jangan sampai mereka saling berebut dan menghalalkan segala cara yang tentunya bisa memecah belah keutuhan PDIP,” terang Sumrambah.
Sebelumnya, Ketua DPC PDIP Jatim, Sirmadji mengatakan, Musda DPD PDI Perjuangan harus mengikuti ketentuan AD/ART. Dimana, pergantian lima tahunan dipucuk Ketua DPD PDI Perjuangan dilakukan sebelum kongres.
“Dan usulan sejumlah nama calon kandidat ketua DPD PDI Perjuangan akan melalui mekanisme dari bawah. Termasuk usulan, struktural calon Ketua DPC se Kabupaten/Kota di Jatim.
Terkait sejumlah nama yang muncul, Sirmadji menyampaikan proses pencalonan calon ketua DPD PDI Perjuangan terbuka untuk semua kader yang memenuhi syarat. “Yang pasti calon yang maju harus mendapat dukungan lebih dari 50 persen dari cabang. Sebelum maju ke Musda, kader tersebut harus ditetapkan melalui Konferda lebih dahulu,” terang dia. [cty]

Tags: