Sukses Gaet Warga Surabaya, Crown Group Bidik Pasar Jawa Timur

Bagus Sukmana didampingi Jefry Irawan saat menjelaskan perkembangan Crown

Surabaya,Bhirawa
Crown Group property kelas dunia yang didirikan oleh arek Suroboyo asli Iwan Sunito CEO dan komisaris, bisa berbangga karena di daerah kelahirannya Surabaya peminat warga kota pahlawan ini cukup tinggi yakni ke dua setelah Jakarta baru Medan dan Bandung.
GM Straegyc & Corporate Communication Indonesia Crown Internasional Holding Group, Bagus Sukamana,
didampingi Deputy Project Sales Director Crown Group, Jefry Irawan menjelaskan, Kota
Surabaya menjadi peringkat ke dua setelah ini Kota Jakarta. “Pertumbuhan Kota Surabaya sangat besar. Setelah itu disusul Medan dan Bandung,” tegas Bagus di The Consulate Darmo Kali Surabaya Rabu (8/10) kemarin.
Meski Surabaya sangat baik untuk pemasaran Crown Group, namun tidak demikian untuk Jatim keseluruhan, karena pada umumnya warga Jatim punya kebiasaan menunggu sampai betul betul aman untuk melakan inves1tasi, apalagi musim demo masyarakat Jatim semakn berpikir keras untuk mengeluarkan uangnya apalagi untuk berinvestasi.
Lain halnya dengao masyarakat luar Indonesia salah satunya seperti Australia, untuk investasi apalagi property biasanya mereka tanpa pikir panjang langsung saja menginvestasikan uangg vikip mending diputar dimanfaatkan biiat bisnis lainnya.nya untuk properti mengapa.
Dijelaskan Jefri, karena kalau di Australia mereka yang berinverstasi biasanya tidak menggunakan uang pribadi tapi menggunakan dana bank atau pinjaman dari bank meskipun ia punya dana yang cukup, mereka berpikir lebih baik uangnya dimanfaatkan intuk bisnis lainnya .
Tapi permasalahannya menurut Jefri bukan itu, akan tetapi jika yang membayari bank mereka merasa lebih aman karena segala sesuatunya ditanggung bank, termasuk jika ada masalah banklah yang pertamakali mengingatkan, termasuk jika ada masalah masalah lainya maka bank akan dengan sigap menanganinya.gmya ke bank
Makanya lanjut Bagus, di Australia tidak boleh beli scond atau bekas rumah atau apartemen bekas sehingga masyarakatnya percaya diri penuh. Kalau ada masalah maka yang bersangkutan ya harus menjualnya dan mengembalikann ke bank sampai urusannya selesai dengan baik.
Hal inilah yang menjadi tantangan Crown ke depan, terutama untuk memberi keyakinan bahwa investasi dir Australia sangat baik, bunga bank juga memadai tidak terlalu tinggi yakni berkisar 1,5 %, bunga bank deposito 1,25 % ,”Ini belum di update,” ujarnya.
Yang jelas, ada 5 hal yang menarik para investor terhadap Australia ini yakni 1.trading ekonominya bagus 2. Edukasi, 3, sapi Australia mempunuai daya tarik tersendiri, (agrikultural).4. soal kesehatan perhatiannya terhadap masalah kesehatan. 5.pertambangan.” Hal inilah yang memjadi kelebihan dan punya daya tarik tersendiri dari Australia.
Seperti diketahui, Infinity by Crown Group merupakan hunian ikonik yang dikembangkan oleh pengembang di Australia. Saat ini melirik pintunya untuk warga Indonesia. “Hunian apartemen yang baru selesai dibangun, dan siap untuk dihuni,” kata Bagus.
Bagus menambahkan, pihaknya sangat senang membuka pintu investasi hunian untuk warga Indonesia ke Sydney di Infinity by Crown Group. Dimana bangunan kelas dunia yang unik ini mewujudkan semua yang menjadi pengejahwatan dari Crown Group.
“Ini sebuah mahakarya arsitektur yang menjadi tempat yang paling dicari di Sydney untuk tinggal, bekerja dan bermain,” ujarnya.
Infinity by Crown Group dinobatkan sebagai salah satu World’s Best Project pada perhelatan 2017 Property Council, sebuah Kongres Properti Tahunan Australia, proyek pembangunan senilai Rp. 5,75 triliun di Green Square ini bertransformasi menjadi hunian yang paling dicari di Sydney.(ma)

Tags: