Susu Dapat Cegah Penyakit Epilepsi

3-epilepsiSurabaya, Bhirawa
Banyak orang tua yang tidak tahu penyebab dan bagaimana cara mencegah penyakit epilepsi. Dengan menkonsumsi susu secara rutin akan menjadi anak lebih sehat dan terhindar dari penyakit epilepsi
Dokter Spesialis Bedah Saraf Anak RSUD dr Soetomo Surabaya Wihasto Suryaningtyas mengatakan, sebagian besar kasus epilepsi dimulai pada masa anak-anak. RSUD Soetomo, saat ini menangani operasi bedah saraf anak sekitar 600- 750 kasus. Menurutnya, penyakit epilepsi sendiri dapat dicegah dengan meminum susu.
“Karena susu mengandung kalsium, elektrolit alami yang sangat diperlukan oleh tubuh untuk mempertahankan fungsi otot agar tetap normal, serta berpengaruh pada saraf dan sirkulasi darah,” tuturnya.
Ditambahkannya, bahwa efek paling buruk dari epilepsi adalah gangguan tumbuh kembang dan efek psikososial. Anak menjadi malu dan dapat menarik diri dari lingkungan dan pergaulan sosial karena sering diolok-olok oleh temanya.
Sebagai orang tua yang baik diharapkan orang tua dapat melakukan pencegahan epilepsi terhadap anak-anaky dengan cara memberikan susu secara rutin. Dengan pemberian susu secara rutin akan mengurangi terjangkitnya epilepsi.
Ada sekitar 180.000 kasus baru epilepsi setiap tahun. Sekitar 30persen terjadi pada anak-anak. Epilepsi paling sering terjadi pada anak-anak dan manula. Hanya sebagian kecil kasus epilepsi yang diketahui jelas penyebabnya.  Beberapa penyebab utama epilepsi meliputi, kurang atau rendahnya oksigen saat dilahirkan
kepala mengalami cedera dalam proses kelahiran, kepala cedera saat anak-anak atau dewasa.
Selain itu  tumor otak kondisi genetik yang mengakibatkan cedera otak, seperti tuberous sclerosis infeksi seperti meningitis atau ensefalitis stroke atau jenis lain dari kerusakan otak kadar abnormal  zat-zat dalam tubuh seperti natrium atau gula darah  ”Sekitar 70 persen dari semua kasus epilepsi pada orang dewasa dan anak-anak, penyebabnya tidak pernah dapat ditemukan,” ucapnya. [dna]

Rate this article!
Tags: