Tahun Ini, RSUD Kota Malang Beroperasi

RSUD Kota MalangKota Malang, Bhirawa
Operasional Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Malang, akan dilakukan tahun 2014 ini. Peralatan medis dan tenaganya sudah disiapkan, tinggal melengkapi beberapa peralatan yang masih kurang saja. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes)  Kota Malang, Asih Tri Rachmi, kepada wartawan Selasa, (2/9) kemarin,  mengutarakan,  jika penunjang medis  sudah siap, bahkan payung hokum berupa perda  struktur organisasi RSUD telah disahkan oleh DPRD Kota Malang, beberap waktu yang lalu. “Semuanya sudah siap, tinggal menunggu penambahkan tempat tidur saja, yang saat ini sedang proses. Dalam waktu dekat sudah siap untuk dioperasikan,” terang Asih tri Rachmi.
Rumah sakit yang berada di kawasan timur Kota Malang ini, untuk bisa beroperasi, kata Asih membutuhkan 144 orang tenaga medis. Saat ini tenaga medis yang sudah ada sebanyak 60 orang. “Saat ini kami sudah punya tenaga 60 orang, kekurangannya masih menunggu perekrutan CPNS tahun ini, semoga saja tidak ada kendala dan kami bisa langsung beroprasi,” imbuhnya.
RSUD ini nantinya, akan memiliki 50 tempat tidur,   yang bisa digunakan untuk melayani masyarakat Kota Malang, selama ini penanganan kesehatan masyarakat  hanya dilakukan di tingkat Puskesmas saja. Untuk penanganan lanjutan selalu dirujuk ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang.
“Pelayanan kesehatan bagi masyarakat, selain sudah diberikan di puskesmas rawat inap,   jika membutuhkan tindakan medis lanjutan bisa dilakukan di RSUD, tidak lagi ke RSSA,”imbuh mantan Kepala Dinas Koperasi dan UKM itu.
Saat ini, Dinas Kesehatan tinggal menunggu  Perda retribusi RSUD Kota Malang, dia berharap  DPRD Kota Malang segera mengesahkan, karena pengesahan perda retribusi itu sebagai dasar  penarikan retribusi pelayanan di RSUD.
Sebagai rumah sakit  milik Pemkot Malang, RSUD Kota Malang akan menerima pasien dari semua kalangan masyarakat, dengan jenis layanan semua penyakit. Karena tenaga medis yang dimiliki lengkap dengan doketer spesialis. “Layanannya penuh, ada dokter spesialis, ada laboraturiumnya, sehingga kebutuhan pasien bisa terpenuhi  disatu tempat.”imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Kota Malang, Sugiarto, menambahkan jika tenaga medis yang dimiliki oleh RSUD Kota Malang, nantinya merupakan PNS pemkot Malang. “Semuanya karyawan pemkot, dokter umumnya, dokter spesialisnya, tenaga perawatnya, merupakan PNS Pemkot Malang. Termasuk 67 orang CPNS formasi tahun 2014 ini,”terang Sugiarto. [mut]

Tags: