Tak Satupun Parpol Daftar di Hari Pertama Pilkada Kota Mojokerto

Kondisi ruang pendaftaran yang disiapkan KPU Kota Mojokerto untuk menerima pasangan pendaftar. [kariyadi/bhirawa]

(Sibuk Urus Rekom)
Kota Mojokerto, Bhirawa
Hingga Senin (8/1) sore kemarin, belum ada satupun Parpol atau gabungan Parpol yang mendaftarkan Paslon ke Kantor KPU Kota Mojokerto. Santer beredar info jika sejumlah pimpinan Parpol masih berada di Jakarta untuk mengambil rekommendasi pencalonan ke kantor pusat partai.
”Nanti sore (kemarin, red) saya baru kembali ke Mojokerto. Ini saya baru selesai menuntaskan mengurus rekom,” ujar Deny Novianto, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Mojokerto, Senin (7/1).
Informasi senada juga terjadi di PDIP. Sejumlah Pengurus DPC PDIP Kota Mojokerto juga menyebut jika Ketua DPC PDIP, Febriyana Meyldawati juga masih di Jakarta untuk mengambil rekom.
”Sampai dengan penutupan jam pendaftaran hari ini memang belum ada yang mendaftar. Tapi saya dapat informasi, PDIP akan daftar besok (hari ini, red),” terang Saiful Amin, Ketua KPU Kota Mojokerto.
KPU Kota Mojokerto membuka pendaftaran Paslon wali kota-wakil wali kota mulai 8-10 Januari. Ada beberapa diantaranya yang menyatakan mendaftar di hari terakhir.
Ketua DPC Gerindra Kota Mojokerto, Edwin Endra Praja membenarkan informasi yang dilontarkan ketua KPU itu. ”Paslon kami akan mendaftar di hari terakhir nanti,” ungkapnya.
Edwin memastikan pihaknya akan mengusung paslon Ika Puspitasari – Ahmad Rizal Zakaria yang lahir dari koalisi Golkar-Gerindra. ”Calon kami adalah Ita dan Rizal,” tandasnya.
Dari informasi yang dihimpun wartawan Koran ini di lapangan menyebut sebagian besar nama Paslon yang muncul adalah nama-nama baru. Bahkan, sebagian besar adalah bukan berstatus sebagai warga Kota Mojokerto, kecuali Moeljadi mantan ketua DPRD setempat yang diperkirakan menjadi pendamping dari calon W1, Warsito.[kar]
Prediksi Balon Pilwali Mojokerto periode 2018-2023
1. Akmal Budianto – Rambo Garudo (menunggu rekomendasi PDIP)
2. Ika Puspitasari – Ahmad Rizal Zakaria (menunggu rekom partai Golkar dan Gerindra)
3. Warsito – Moelyadi (direkom PAN dan PKS)
4. Andi S – Ade Irma (menunggu rekom Demokrat- PKB dan PPP).

Tags: