Pemkab Probolinggo Anggarkan Rp400 Juta Untuk Tangani HIV/AIDS

hiv-curtProbolinggo, Bhirawa
Semakin tingginya tingkat kematian para penderita HIV/AIDS di kabupaten Probolinggo dari tahun ketahun, membuat pemerintah daerah teus melakukan berbagai terobosan untuk pengananannya. Melalui dia SKPD yang ada yakni Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Dinas Sosial (Dinsos) pada tahun anggaran 2015 nanti menganggarkan Rp.400 juta untuk penanganan penyakit menakutkan tersebut.
Menurut Bupati Probolinggo, Hj. Puput Tantriana Sari, Minggu (16/11) mengatakan, dana tersebut di dua SKPD yakni Dinsos sebesar Rp.300 juta dan Dinkes menganggarkan Rp.100 juta. Dana penanganan HIV/AIDS tahun 2015 nanti memang naik dibandingkan tahun ini. Kenaikannya sebesar Rp.25 juta untuk di Dinsos.
Akan tetapi anggaran sebesar itu tidak hanya untuk penanganan penyakit HIV/AIDS dalam hal ini PSK saja nelainkan untuk penanganan masalah terhadap Gelandangan, Pengemis dan Spikotik yang ada di kabupaten Probolinggo.
Dua dari obyek penanganan tersebut yakni PSK dan Spikotik merupakan golongan yang rentan terhadap bahaya HIV/AIDS, oleh sebab itulah anggaran tersebut lebih dominan untuk rehabilitasi bagi para penderita HIV/AIDS.. Dinsos sendiri  fokus pada upaya lanjutan setelah penanganan awal dilakukan oleh Dinkes. [wap]

Tags: