Tarik 2.500 Donator Lewat Full Sympony Orchestra

Presiden direktur PT Matahari Sakti, Puspita Dewi Prijadi saat memberikan penjelasan terkait konser amal peduli kanker dengan Full Sympony Orchestra. [achmad tauriq/bhirawa]

Presiden direktur PT Matahari Sakti, Puspita Dewi Prijadi saat memberikan penjelasan terkait konser amal peduli kanker dengan Full Sympony Orchestra. [achmad tauriq/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa
Konser Amal bagi penderita kanker yang digelar hari ini Kamis (19/11) di Grand City Surabaya diharapkan mampu menarik 2.500 donatur dengan membeli tiket pagelaran musik Full Sympony Orchestra yang di persembahkan sederet musisi tanah air yakni Addie M.S, Glenn Bagus dan Samy Simorangkir.
Menurut presiden direktur PT Matahari Sakti, Puspita Dewi Prijadi yang juga sebagai sponsor utama bersama PT Matahari Putra Makmur atau Trilliun di Full Sympony Orchestra saat dikonfirmasi Bhirawa, Rabu (18/11) kemarin mengungkapkan pihaknya akan selalu senantiasa akan membantu kegiatan semacam ini.
“Ini sebagai bentuk tanggung jawab sosial berbagi kepada sesama yang membutuhkan dan kami akan selalu support bantuan kemanusiaan seperti ini selama jelas diberikannya dana itu kepada siapa dan untuk apa,” pungkasnya.
Sedangkan acara konser amal ini sendiri tidak hanya untuk membantu penderita kanker saja tapi juga membantu keluarganya. “Bantuan kepada keluarga juga perlu diperhatikan dengan memberikan semacam bantuan modal supaya nantinya keluarga juga bisa melanjutkan atau memperbaiki perekonomiannya,” jelasnya.
Untuk itu Dewi berharap acara konser Full Sympony Orchestra ini bisa menarik para donatur sehingga bisa turut membantu sesama yang membutuhkannya.
Sementara menurut Ketua Cancer Awareness Community (CAC), Elisabeth Meliana yang biasa dipanggil Meli mengatakan, 90 persen hasil penjualan tiket akan diberikan kepada penderita kanker dan keluarga. “Kami hanya mengambil 10 persennya saja yang nantinya akan kami berikan kepada penderita kanker binaan kami,” ucap Meli.
Bahkan Meli sependapat kalau hasil dari amal ini sendiri sebenarnya akan diberikan kepada keluarga penderita kanker sebagai upaya untuk kelangsungan hidup keluarganya. “Kalau hasil amal ini diberikan ke pengobatan para penderita kanker tidak akan ada habisnya karena pengobatan kanker ini membutuhkan waktu yang lama,” jelasnya.
Untuk itu Meli lebih fokus hasil amal ini akan diberikan untuk usaha orang tua penderita supaya bisa bangkit lagi menata ekonominya dan berlahan-lahan nantinya bisa membantu pengobatan anaknya yang menderita kanker.
“Tetap akan kami bantu untuk mencarikan donatur yang bersedia melakukan pengobatan bagi penderita kanker, tapi untuk saat ini kami lebih fokus ke dua penderita kanker dari Surabaya dan Kalimantan serta empat dari anggota Bhayangkara,” terangnya.
Sedangkan konser yang digelar ini sekaligus memperkenalkan yayasan CAC, yang konsen pada kanker juga memberikan edukasi masyarakat akan bahaya kanker. “Ini sekaligus sarana informasi terkait kanker. Kita sudah mempunyai list anak-anak penderita kanker yang keluarganya juga butuh bantuan. Ini tidak hanya untuk binaan kita, tapi untuk semua penderita kanker,” kata pembina CAC , dr Teresia Bhudi. [riq]

*****

Ralat Judul Berita

Surabaya, 19 November 2015
Kepada yang Terhormat,
Presiden Direktur PT Matahari Sakti, Puspita Dewi Prijadi
Di Tempat

Teriring salam dan doa semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan rahmat dan taufiknya kepada kita semua. Amien.
Sehubungan dengan judul berita ”Konser Sympony Orchestra Peduli Kanker Batal’  yang dimuat di harianbhirawaonline, terdapat kesalahan fatal yang seharusnya diberi judul ”Tarik 2.500 Donator Lewat Full Sympony Orchestra”
Selanjutnya kami juga akan menyampaikan permohonan maaf secara terbuka melalui media online atas kesalahan ini. Ke depannya kami berharap kesalahan ini tidak akan terjadi lagi. Kepada Presiden Direktur PT Matahari Sakti, Puspita Dewi Prijadi, dan pihak terkait. Sekali lagi kami minta maaf atas ketidaknyamanan ini. Sungguh ini murni merupakan kesalahan kami.
Demikian klarifikasi ini kami sampaikan, atas perhatiannya disampaikan banyak terima kasih.

Hormat kami
Helmi Supriyatno
Editor Bhirawa-online

Tags: