Tiap Tiga Bulan Bupati Gresik Evaluasi Kinerja OPD

Sambari Halim

Gresik, Bhirawa
Tiap tiga bulan sekali, Bupati Gresik Sambari Halim Radianto lakukan evaluasi kinerja OPD (Organisasi Perangkat Daerah). Ini dimaksudkan agar program yang dicanangkan bisa terlaksana dan terukur dengan baik.
Menurut Bupati, selama ini semua kegiatan yang dilakukan OPD hanya teori dan konsep saja. Pada tataran konsep memang cukup bagus. Namun, hasilnya tidak ada. Ini sama artinya, kata Bupati, membohongi rakyat. ”Keberadaan Pemkab Gresik, selama 44 tahun hampir semua kegiatannya terkesan hanya teori dan konsep saja,” kata Bupati, Kamis (18/1).
Bupati sudah mengumpulkan seluruh kepala OPD dan BUMD di lingkungan Pemkab Gresik selama sepekan terakhir ini. Bupati minta kepala OPD presentasikan masing-masing program dan konsepnya. Sehingga, ke depan Gresik bisa lebih baik.
Melalui presentasi itu Bupati akan mengevaluasi masing-masing program OPD melalui tim yang telah dibentuknya. Selanjutnya, program itu dinilai dan diberi rekomendasi. ”Hasil rekomendasi tim, nantinya akan dijabarkan kembali ke OPD untuk dilaksanakan agar tercapai targetnya. Sebab, selama ini konsep-konsep yang dibuat OPD hanya matang di tingkat pembahasan, namun implementasinya hasilnya nol,” papar Bupati.
Bupati tidak bilang program OPD itu hasil copy paste. Yang pasti, kepala OPD selama ini tidak menjalankan sesuai konsepnya. Sehingga ketika di akhir tahun anggaran tidak ada kelanjutannya. ”Langkah evaluasi yang kami lakukan tidak ada kaitannya dengan sisa lebih penggunaan anggaran (SILPA) 2017 yang mencapai Rp153 miliar. Silpa besar karena pengawasan pimpinan cukup ketat dalam penyerapan anggaran,” terang Bupati.
Dikatakan Bupati, jumlah Silpa sebesar Rp153 miliar pada anggaran 2017, itu murni dari penghematan setelah semua program dilaksanakan. Itu setelah dikurangi total belanja langsung dan belanja tidak langsung. Prinsipnya semua sudah dilaksanakan.
Dijelaskan Bupati, target dari evaluasi ini agar semua program yang dicanangkan dijalankan dengan optimal. Dengan demikian, pembangunan Gresik tidak tersendat akibat OPD tidak memiliki konsep yang jelas. [eri]

Tags: