Tim Pansel Calon Anggota KPU Kab Malang Diintervensi

Kab Malang, Bhirawa
Anggota Panitia Seleksi (Pansel) Rekrutmen Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum  (KPU) Kabupaten Malang, Ali Wahyudin mengaku, dalam penyeleksian calon anggota KPU, anggota Pansel banyak intervensi dari berbagai unsur. Seperti pengusaha, partai politik (parpol), dan bahkan hingga kepala daerah. Sedangkan intervensi yang dilakukan itu, agar nama calon anggota KPU yang saat ini mengikuti seleksi lolos menjadi anggota KPU Kabupaten Malang.
“Meski banyak intervensi yang kita terima, namun dirinya bersama anggota pansel yang lain, tetap tidak akan terpengaruh adanya intervensi tersebut. Sebab, Tim Pansel akan bekerja sesuai dengan koridor yang sudah diatur dalam peraturan Perundang-Undangan,” tegas Ali, Senin (5/5), kepada Bhirawa.
Menurutnya, intervensi penyeleksian calon anggota KPU yang dilakukan oleh berbagi unsur tersebut, untuk kepentingan dirinya dan kelompoknya menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) yang akan berlangsung pada 9 Juli 2014, serta Pemilihan Bupati (Pilbup) yang akan berlangsung pada 2015 mendatang. Dan jika Tim Pansel berpihak kepada orang yang meinitipkan nama calon anggota KPU, maka akan berakibat buruk terhadap demokrasi saat berlangsungnya Pilpres dan Pilpub.
“Ironis lagi, dalam seleksi calon anggota KPU tersebut, itu juga dilakukan oleh para makelaran. Mereka berusaha mendekati tim pansel, yang tak lain untuk menitipkan nama calon anggota KPU tersebut. Dan juga berbagai iming-iming uang juga dilakukan oleh orang-orang yang mempunyai kepentingan untuk kepentingan perolehan suara di Pilpres dan Pilbup,” ujar Ali. [cyn]