Tingkat Pengangguran di Kabupaten Sidoarjo Turun Signifikan

Bupati Saiful Ilah saat memantau BKT yang digelar oleh Disnakertrans. [achmad suprayogi/bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Kab Sidoarjo terus mengalami penurunan yang sangat signifkan. Data dari BPS (Badan Pusat Statistik) menunjukkan tahun 2015 TPT mencapai sekitar 6,30%, tahun 2016 menurun 6,12% dan tahun 2017 turun lagi hingga mencapai 4,97%.
Penurunan itu merupakan upaya dari Pemkab Sidoarjo yang sering melakukan kerjasama dengan perusahaan untuk membuka lapangan kerja secara bersama-sama atau serentak. Bahkan BKT (Bursa Kerja Terbuka) yang baru saja dilakuan menyedikan 2.890 lowongan pekerjaan.
Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah mengatakan, kalau BKT itu merupakan bentuk komitmen Pemkab Sidoarjo untuk menumbuh kembangkan pembangunan ketenaga kerjaan yang telah tertuang dalam misi RPJMD tahun 2016 – 2021.
Meningkatnya perekonomian daerah melalui optimalisasi potensi berbasis Industri pengolahan, pertanian, perikanan, pariwisata, UMKM, dan koperasi serta pemberdayaan masyarakat, dengan target menurunkan tingkat Pengangguran Terbuka.
Di Kab Sidoarjo jumlah pengangguran terbuka terus mengalami penurunan, yang semula di tahun 2015 sebesar 68.311 orang, dan di tahun 2017 turun menjadi 53.475 orang. Penurunan jumlah pengangguran terbuka ini tentunya didukung semua pihak dengan pelayanan, penempatan kerja dan jabatan secara optimal, mengingat setiap pencari kerja memperoleh kesempatan yang sama untuk mendapatkan pekerjaan yang layak.
”Selain itu, kegiatan BKT juga menginformasikan pasar kerja dan lowongan kerja baik Antar Kerja Lokal (AKL), maupun Antar Kerja Antar Daerah AKAD), yang bisa diakses dengan baik oleh para pengusaha dan pencari kerja,” jelas Saiful Ilah, kemarin. [ach]

Tags: