Tingkatkan Pengembangan SDM, Ubaya dan Pemprov Jatim Jalin Kerjasama

Fokus dalam pengembang SDM dan realisasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Ubaya jalin kerjasama dengan Pemprov Jatim. [diana]

Surabaya, Bhirawa
Universitas Surabaya (Ubaya) menjalin kerjasama dengan Pemprov Jatim. Dalam merealisasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di Jatim. Kerjasama ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman atau MoU (Memorandum of Understanding) secara langsung (offline) oleh Rektor Ubaya, Benny Lianto dan Gubernur Provinsi Jatim, Khofifah Indar Parawansa.
Menurut Gubernur Jatim, Khofifah Indar,n kampus mempunyai peran penting dalam pengembangan SDM, diantaranya untuk penguatan para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bisa menjadi pintu masuk melalui Corporate University.
“Suksesnya kegiatan ini bisa masuk dalam Program Pentahelix, salah satunya adalah peran kampus,” ungkap Khofifah saat memberikan sambutan.
Sementara itu, Rektor Ubaya, Benny Lianto menambahkan, kerja sama ini sebagai salah satu upaya Ubaya sebagai lembaga pendidikan atau Perguruan Tinggi (PT) yang turut berkontribusi dalam mendukung program pembangunan Pemprov Jatim di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Benny menjelaskan, dalam kerjasama ini fokus utamanya bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan SDM di Jawa Timur.
“Kerjasama dan kolaborasi Ubaya dengan Pemprov Jatim adalah wujud dari implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan kontribusi Ubaya dalam ikut membangun dan memajukan Jawa Timur,” ujarnya.
Saat ini, Ubaya bersama Pemprov Jatim saling bersinergi untuk mengoptimalkan SDM dan pemberdayaan masyarakat di Jawa Timur. Jangka waktu kerja sama ini berlaku hingga tiga tahun terhitung sejak kesepakatan bersama dilakukan. Nantinya, pelaksanaan program kerja sama dan kolaborasi akan melibatkan berbagai pihak khususnya fakultas, lembaga, pusat studi maupun unit di lingkungan Ubaya. [ina]

Tags: