TP PKK Kota Madiun Bimtek Persiapan Pembelajaran Jenjang PAUD/TK

TP PKK Kota Madiun mengikuti bimbingan teknis yang digelar oleh TP PKK Provinsi Jawa TimurSelasa (30/6). Tampak Ketua TP PKK Provinsi Jawa Timur, Arumi Bachsin Emil Dardak saat memberikan sambutannya. [sudarno]

Kota Madiun, Bhirawa
Pandemi Covid19 mau tak mau membuat banyak kegiatan publik beralih dengan pusat aktivitas utamanya berada di rumah. Situasi seperti ini merupakan realitas baru yang juga dialami dunia pendidikan, tak terkecuali yang terjadi pada pengajaran pendidikan anak usia dini (PAUD).
Semua pihak mulai guru, orangtua, dan murid harus siap menjalani kehidupan baru (new normal) lewat pendekatan belajar menggunakan teknologi informasi dan media elektronik agar proses pengajaran dapat berlangsung dengan baik.
Pada konteks yang lain, semua pihak diharapkan tetap bisa optimal menjalankan peran barunya dalam proses belajar-mengajar di masa pandemi ini. Karena itu, untuk meningkatkan kualitas kader dan guru PAUD/TK, TP PKK Kota Madiun mengikuti bimbingan teknis (bimtek) yang digelar oleh TP PKK Provinsi Jawa Timur yang diselenggarakan pada Selasa (30/6).
Beragam pembahasan mengemuka, terutama yang berkaitan dengan tantangan dan solusi pembelajaran di tingkat PAUD dan TK selama pandemi.Mulai dari bagaiamana menyikapi situasi belajar, peran orangtua sebagai jembatan antar guru dan anak selama belajar dirumah, dan keselamatan peserta didik, guru, dan orangtua saat belajar disekolah dimulai kembali.
“Mau tidak mau, semua pihak harus peduli dan sadar untuk bersama membangun dunia pendidikan.Tak hanya di tataran pendidikan tinggi, tapi juga anak PAUD.Peran orangtua juga penting untuk bisa menyampaikan pembelajaran kepada anak selama dirumah,”kata Ketua TP PKK Provinsi Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Dardak dalam sambutannya.
Dikatakannya, tak kalah penting yakni peran TP PKK sebagai mitra pemerintah daerah, juga diharapkan mampu memfasilitasi para kader-kader PAUD untuk memiliki kualitas yang mumpuni.Salah satunya melalui pemberian penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi yang diberikan oleh pengajar PAUD/TK selama ini.
Senada dengan pernyataan Ketua TP PKK Provinsi Jawa Timur di atas, Ketua TP PKK Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi mengatakan, pendidikan di jenjang PAUD/TK juga menjadi fokus perhatian yang tak bisa dikesampingkan. Apalagi di anak di usia 0-5 tahun merupakan masa golden age yang akan membentuk karakter anak kedepan.
“Peran yang dimiliki akan kami optimalkan.Supaya baik orangtua ataupun pengajar mampu memenuhi tujuan utama PAUD, yakni soal iman dan takwa lewat penanaman karakter yang sederhana seperi sopan, santun, gairah beribadah, dan membantu orang tua. Itu yang akan kami utamakan,”katanya. [dar]

Tags: