TPS 14 Sukorejo Sediakan Hadiah

Masyarakat pemilih berduyun-duyun mendatangi TPS setempat.

Masyarakat pemilih berduyun-duyun mendatangi TPS setempat.

Bojonegoro, Bhirawa
Pelakasanaan coblos ulang, berbagai cara dilakukan oleh panitia pemungutan suara untuk menarik minat masyarakat agar mau datang ke TPS. Seperti dilakukan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 14 Desa Sukorejo. Mereka menyiapkan berbagai hadiah seperti kompor, magic jar, kipas angin dan berbagai peralatan rumah tangga lainnya.
“Kami memang menyiapkan hadiah hiburan bagi warga masyarakat di TPS itu. Semata-mata untuk mengundang dan mengajak masyarakat supaya datang dan mengikuti pencoblosan ulang di TPS,” kata Ketua Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS), Khumaidi kepada Bhirawa, Minggu (13/4).
Tak hanya itu, agar masyarakat segera menggunakan hak pilihnya, pihak KPPS memanggil warga dengan menggunakan pengeras suara di musala. “Ini kita lakukan untuk mengimbau masyarakat agar segera datang ke TPS,”  imbuhnya.
Dijelasakan, untuk  di TPS 14 Desa Sukorejo ada sebanyak 430 daftar pemilih tetap (DPT) dengan rincian, pemilih pria 220, dan perempuan 210 orang. Pemilihan hanya dilakukan untuk memilih calon legislatif yang akan duduk di kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten. “Sebab, pada pencoblosan 9 April lalu di dapil satu terjadi kekeliruang surat suaranya tercampur dengan dapil dua,” jelasnya.
Ada enam TPS yang hari ini melakukan pencoblosan ulang. Dari enam TPS itu ada sebanyak 2.187 warga di Kecamatan Kota Bojonegoro yang terdaftar sebagai daftar pemilih tetap (dpt). Jumlah suara tersebut menjadi rebutan bagi calon legislatif yang saat ini memiliki jumlah suara kurang. Keenam TPS itu adalah TPS 1 dan 6 Ledok Kulon, TPS 14 Sukorejo, TPS 9 Pacul, TPS 13 Karangpacar dan TPS 5 Jetak.
Pantauan di TPS 14 Desa Sukorejo, warga terlihat mulai berdatangan sejak pukul 08.00 Wib. Satu persatuwarga menggunakan hak pilihnya dengan mendatangi TPS. Di TPS 14 sendiri KPPS juga menyediakan doorprize untuk menarik minat warga. Undian tersebut diberikan dari iuran sejumlah honor dari KPPS. [bas]

Rate this article!
Tags: