Tugas Penting Kader BKB Sidoarjo Bekerja Sukarela

 Drs Ec Ali Imron. [ali kusyanto/bhirawa]

Drs Ec Ali Imron. [ali kusyanto/bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Kader pendamping Bina Keluarga Balita (BKB) tingkat Desa se Kab Sidoarjo, kemampuan dan pengetahuannya terus ditingkatkan. Sehinga belum lama ini, sekitar 180 orang kader pendamping BKB desa,  telah mengikuti pelatihan yang diselenggarakan Tim Penggerak PKK Kab Sidoarjo, di Pendopo Delta Wibawa,.
Menurut Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Berencana (BPMPKB) Kab Sidoarjo, Drs Ec Ali Imron MM, kader pendamping BKB desa itu selama ini bekerja sukarela. Tetapi peranan mereka sangat penting, sebab mereka membantu memberikan penyuluhan kepada orang tua, tentang bagaimana merawat dan mengasuh anak dengan baik dan benar.
”Tugas kader pendamping BKB di desa ini, sangat penting dalam ikut membantu mencetak generasi masa depan yang berkualitas,” kata Ali Imron, didampingi Kepala Bidang Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera, BPMPKB Kab Sidoarjo, Heni Kristiani, Rabu (31/8) kemarin.
Pelatihan pada para BKB Sidoarjo itu, kata Imron, memang sangat penting. Karena akan dapat meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan kader dalam menumbuh kembangkan kesadaran dan sikap orang tua, dalam membina balitanya, untuk mewujudkan genersai muda yang berkualitas.
Menurut Imron, masa dibawah Usia Lima Tahun (Balita) merupakan masa penentu tumbuh kembang anak menjadi anak yang berkualitas. Pada masa tersebut proses tumbuh kembang anak sangat pesat. Untuk itu peran orang tua dan anggota keluarga sangat diperlukan.
”Disinilah peranan BKD di desa untuk ikut membantu para orang tua yang kurang paham dalam mengasuh anak secara benar,” jelas Imron.
Apabila pada masa tumbuh kembang anak balita dibina secara baik, menurut Imron, maka diharapkan akan bisa menghasilkan generasi yang baik. Namun sebaliknya, bila tumbuh kembang seorang anak mengalami gangguan perkembangan, maka akan berpengaruh negative pada sikap dan pola perilaku mereka di kemudian hari. [kus]

Tags: