Ulama Diminta Ajak Warga Tenang Pasca Coblos Pilpres

6-foto A din-SAFARI RAMADHANPamekasan, Bhirawa
Bupati Pamekasan, Drs. Achmad Syafii, meminta kepada Ulama dan para Tokoh untuk mengajak masyarakat dalam upaya menciptakan suasana tenang pasca Pilpres (Pemilihan Presiden) pada 9 Juli lalu. Imbauan Bupati itu disampaikan pada kegiatan safari Ramadan di kediaman KH. Fahrul Rozy, pimpinan ponpes Darul Jihad, Cendana, Kecamatan Kadur dan KH. Umar Faruq, pimpinan ponpes Miftahul Ulum, Pagendingan, Kecamatan Galis.
Safari Ramadan pada tahun sebelumnya digelar di tiap-tiap pendopo Kecamatan dengan mengundang para Ulama. Menurut Bupati, Ramadan Tahun 2014 datang ke pondok pesantren, agar supaya dapat melihat secara langsung kondisi di masyarakat.
“Saya (Bupati, Red) dalam safari ini bersama pimpinan Muspida beserta kepala Dinas/Instansi terkait dan wartawan, selain lebih dekat dengan Ulama dan masyakat. Silaturrahmi ini agar mendapat barokah-Nya di bulan suci Ramadhan ini,” ujarnya.
Lebih lanjut, kata  bupati Syafii, pemilihan presiden 2014 berbeda dengan pilpres 2004 dan 2009 apalagi dengan pilpres di massa sebelumnya (Ordebaru, Red).  “Perbedaannya, selain dua pasang calon dan penentuan hanya satu putaran. Yang lebih membedakan masing-masing kandidat mengklaim paling unggul,” tandasnya.
Menurutnya, klaim para kandidat Capres dan Cawapres beserta Tim suksesnya itu, hasil hitung cepat (cwikcon, Red) yang dikeluarkan berbada oleh sejumlah lembaga survey terdapat kekuatan seimbang di siarkan dua stasion televisi atau lebih.
Karena perbedaan ini, bukan hanya masyarakat dapat dibiungkan oleh informasi itu. Namun dikhawatirkan bisa memicu konpliks yang dapat menimbulkan perpecahan di lapisan masyarakat paling bawah. Di kesempatan itu, bupati Pamekasan, meminta para Ulama dan Tokoh masyarakat menghimbau agar umat (masyarakat, Red) jangan gampang  terpancing sehingga terbawa emosi karena hasil hitung cepat itu.
“Mendinginkan suasana pasca coblos pilpres. Dihimbau agar mayarakat  bersabar menunggu hasil hitung manual oleh KPU (Komisi Pemilihan Umum). Melalui Ulama dan Para Tokoh , juga media dan Tim sukses di tiap-tiap tingkatan,” katanya.
Sebelumnya sudah beberapa pondok yang dikunjungi, terjadwal akan dikunjungi KH. Subaidi, pimpinan ponpes Nurul Islam, desa Ragang, Kecamatan Waru, KH. Abdul RAzaq, di pondok desa Dempo Timur, Kecamatan Pasean, KH. Mustam Sifak, di pondok desa Batu Bintang, Kecamatan Batumarmar, KH. Hanafi, desa Branta Tinggi, Kecamatan Tlanakan dan KH. Hamid Mannan, desa Teja Timur Kecamatan Pamekasan. [din]

Keterangan Foto: Kegiatan Safari Ramadan Bupati Pamekasan, Drs. Achmad Syafii, di Pamekasan.

Tags: