UN SMP di Kota Pasuruan Berjalan Lancar

6-sekda-pantau-UN2Sekda Tinjau Pelaksanaan UN
Kota Pasuruan, Bhirawa
Hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP sederajat, Sekda Kota Pasuruan, Drs H Bahrul Ulum MM melakukan inspeksi mendadak (sidak) pelaksanaan UN ke beberapa sekolah di Kota Pasuruan.
Langkah itu di ambil, selain memastikan pelaksanaan UN berjalan dengan baik dan lancar tanpa gangguan, juga sebagai upaya mengantisipasi potensi kecurangan dalam pelaksanaan UN yang sedang berlangsung.
Sementara itu, yang menjadi sidak Sekda adalah SMPN 2, SMP LB, SMPN 7 dan MTsN Kota Pasuruan.
Dalam sidaknya, Sekda yang didampingi Kepala Dispendik Kota Pasuruan, Suhariyanto tak hanya melihat ruang tempat ujian UN, akan tetapi juga meninjau kesiapan petugas, pengawas dan distribusi soal ujian. Karena dalam proses inilah yang justru di anggap sering mempunyai potensi kecurangan.
“Kami hanya ingin melihat kelancaran dan sukses pelaksanaan UN. Dari hasil pengawasan kami mulai dari percetakan, pendistribusian soal hingga pengawasan UN, semuanya berjalan lancar. Terkait kerahasiaan soal UN juga dapat dipertanggungjawabkan,” terang Drs H Bahrul Ulum MM disela-sela sidak di SMP LB Kota Pasuruan, Senin (5/5) pagi.
Pejabat nomer tiga di Pemkot Pasuruan mengharapkan agar siswa tetap percaya diri dalam mengerjakan soal UN. Terlebih, memperhatikan ketelitian. Sebab, ketelitian merupakan hal yang penting agar nilai yang di dapatkan bisa membuahkan hasil yang maksimal.
“Harus percaya diri dan berkonsentrasi. UN merupakan sarana evaluasi pembelajaran. Doa kami semoga lancar dan sukses dengan hasil yang memuaskan,” kata Drs H Bahrul Ulum MM.
Di sisi lain, Sekda juga mengingatkan agar tetap mengantisipasi kemungkinan beredarnya isu SMS atau pesan singkat kunci jawaban.
“Jangan sampai peserta UN terpengaruh. Hal-hal seperti itu hindarilah, percayalah kepada diri sendiri. Dengan percaya diri, insyallah akan memperoleh hasil yang maksimal,” tegasnya.
Sementara itu, Kepala Dispendik Kota Pasuruan, Suhariyanto menyampaikan pelaksanaan UN SMP sederajat di Kota Pasuruan diikuti 3.274 peserta yang terdiri dari 2.724 untuk SMP, 534 siswa MTs, 8 siswa SMP LB dan 8 siswa untuk paket B.
“Berdasarkan hasil beberapa kali try out pekan lalu hasilnya cukup memuaskan. Kami sangat optimis hasilnya UN di Kota Pasuruan lulus 100 persen,” tandas Suhariyanto. [hil.adv*]

Tags: