Unipa Gelar Sertifikasi Profesi Pelatih Olahraga

Rektor Universitas Adi Buana, Drs Djoko Adi Walujo saat memberikan sambutan pada acara sertifikasi profesi pelatih Olahraga angkatan I. [wawan triyanto/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa.
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya (Unipa) akhirnya resmi terpilih sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang digelar Lembaga Sertifikasi Profesi Pelatih Olahraga (LSP POR). Nantinya, TUK UNipa akan mencakup lima wilayah di Jatim.
Selain Surabaya juga Gresik, Mojokerto, Pasuruan, dan Sidoarjo, “Jadi nanti pelatih, calon pelatih maupun guru olahraga dari lima daerah ini bisa melakukan uji kompetensi profesi pelatih olahraga di TUK Adi Buana. Kita terima kasih dengan pihak Adi Buana yang mendukung dan memiliki fasilitas untuk uji kompetensi ini, ” ujar Direktur LSP POR, Yudi Arifandi di GOR Adi Buana, Rabu (1/2).
Ke depan, lanjut Yudi, LSP POR akan membentuk enam TUK lagi yang tersebar di wilayah Jatim, “Malang dan Magetan sudah siap, total nanti ada tujuh TUK. Jadi teman-teman daerah-daerah tidak perlu jauh-jauh ke Surabaya untuk bisa melakukan uji kompetensi profesi pelatih olahraga ini, ” ujar Yudi.
Program sertifikasi profesi pelatih olahraga ini sendiri dilakukan dalam upaya menghadapi era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), “Di semua sektor kita harus mampu bersaing, termasuk di bidang olahraga. Semua negara juga melakukan hal yang sama, pelatih kita bisa bekerja di negera lain dengan memiliki sertifikat yang diakaui di asia, begitu sebaliknya, ” ucapnya.
Di luar Jatim, LSP POR juga akan membentik TUK di beberapa wilayah seperti Bali, Jateng, Jabar, DKI, NTB, “Sekarang sedang penyusunan dokumen dan kita akan menyiapkan tenaga aksesornya lebih dulu, ” ucapnya.
Sementara Rektor Universitas Adi Buana, Drs Djoko Adi Walujo, dalam sambutannya di acara pembukaan sertifikasi profesi pelatih Olahraga angkatan I mengatakan akan mendukung penuh upaya peningkatan sumber daya manusia termasuk di bidang olahraga, “Ini sinergi yang positif untuk ke depan, agar kita bisa menciptakan generasi yang punya daya saing, ” tandasnya. [wwn]

Tags: