Usia Ke-24, PT XL Axiata Komitmen Dukung Percepatan Pembangunan Nasional melalui Telematika

Presiden Direktur dan CEO XL Axiata, Dian Siswarini.

Surabaya, Bhirawa
Menginjak usia yang Ke-24 tahun, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) telah memperkuat komitmennya untuk selalu mendukung pembangunan nasional melalui bidang telematika. berkiprah sebagai operator telekomunikasi dan data di Indonesia, XL Axiata menyadari sepenuhnya atas urgensi bidang telematika yang digelutinya sebagai salah satu penopang utama percepatan pembangunan nasional.

Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini mengungkapkan, XL Axiata akan berusaha selalu menyelaraskan kepentingan usaha dan bisnis dengan dukungan kepada visi pembangunan yang dijalankan pemerintah.

“Selama 24 tahun XL Axiata berkiprah di Industri Telkomunikasi Indonesia, selama itu pula kami berusaha semaksimal mungkin mendukung program-program pemerintah yang terkait dengan bidang telematika. Kami sangat menyadari keberadaan infrastruktur jaringan dan layanan telekomunikasi, internet, dan data digital akan semakin penting guna menopang pembangunan di semua bidang. Kami akan melanjutkan dukungan kepada pemerintah melalui pembangunan jaringan infrastruktur yang semakin luas hingga ke pelosok-pelosok area, adopsi atas teknologi terbaik dan terbaru, serta melahirkan produk-produk layanan inovatif yang akan mendorong produktivitas masyarakat Indonesia,” terangnya, Minggu (11/10).

Dian menambahkan di saat pandemi tengah berjangkit seperti sekarang, masyarakat semakin merasakan betapa urgentnya keberadaan jaringan internet dan produk layanan digital untuk mendukung hampir semua aktivitas kehidupan mana kala faktor kesehatan memaksa mereka untuk tetap tinggal di rumah dan menghindari kerumunan.

Sementara dari evaluasi atas kualitas layanan selama masa pandemi, manajemen XL Axiata telah menempuh berbagai upaya untuk bisa memaksimalkan kualitas layanan sehingga bisa memenuhi harapan pelanggan.

“Selain itu, sejumlah produk baru yang inovatif yang disesuaikan dengan kebutuhan terkini telah ditawarkan kepada pelanggan,” ujarnya.

Menurut Dian, untuk bisa menyediakan layanan-layanan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan berbagai segmen, XL Axiata terus meningkatkan penggunaan analitik data agar bisa lebih tepat dalam melihat ekspektasi pelanggan. Jika setiap pelanggan bisa memperoleh layanan yang benar-benar mereka butuhkan, maka manfaat setiap layanan XL Axiata juga akan lebih maksimal mereka dapatkan.

XL Axiata juga terus mendorong pemanfaatkan jaringan infrastruktur yang terus dibangun hingga kepelosok daerah dengan menciptakan berbagai layanan yang bisa mendorong produktifvitas masyarakat di setiap area.

“Salah satunya melalui layanan Internet of Thing (IoT), yang bisa memfasilitasi pelaku usaha besar hingga level kecil dan mikro untuk bisa menjadi lebih maju,” kata Dian.

Berbarengan dengan pengembangan berbagai layanan inovatif tersebut, XL Axiata juga terus membangun jaringan data di semua wilayah Indonesia untuk meningkatkan kualitas koneksi dan memperluas wilayah jangkauan.

Hingga akhir semester pertama 2020, jaringan data XL Axiata telah menjangkau lebih dari 93 persen populasi penduduk. Total sebanyak 139 ribu unit BTS, termasuk lebih dari 49 ribu unit BTS 4G, menopang jaringan XL Axiata di 456 kota/kabupaten di hampir seluruh provinsi yang ada di Indonesia. Selain itu, backbone fibre optic milik XL Axiata membentang sepanjang ribuan km menghubungkan semua jaringan yang tersebar di sebagian besar wilayah kepulauan Nusantara. [riq]

Tags: