Verifikasi Lomba Kampung KB Tingkat Provinsi Jatim

Wabup Pungkasiadi (kiri) mendampingi Tim Verifikasi Kampung KB Pemprov Jatim.

(Kampung KB Desa Gembongan Salah Satu Terbaik Jatim) 

Kab Mojokerto, Bhirawa
Desa Gembongan, Kec Gedeg, dinilai menjadi salah satu yang terbaik dari 749 Kampung KB di Jatim. Hal ini dikatakan Kepala Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jatim, Yenrizal Makmur, dalam acara Verifikasi Lomba Kampung KB Tingkat Provinsi Jatim, Senin (2/7) kemarin.
”Tujuan kedatangan tim kami untuk memverifikasi dan meninjau langsung Kampung KB yang ada di Desa Gembongan, Kec Gedeg. Ada 749 Kampung KB di Jatim dan Desa Gembongan merupakan salah satu yang terbaik,” kata Yenrizal.
Wakil Bupati Mojokerto, Pungkasiadi didampingi Wakil Ketua Tim Penggerak PKK, Yayuk Pungkasiadi, dalam acara ini menjelaskan, jika sebelum menjadi Kampung KB, partisipasi masyarakat terhadap pembangunan masih rendah. Namun kesejahteraan meningkat, setelah ditetapkan menjadi Kampung KB.
”Sebelum ditetapkan sebagai kampung KB, partisipasi pembangunan masih rendah. Peserta KB aktif, kepemilikan akte dan KTP dan tingkat kesehatan masih rendah. Namun kesejahteraan meningkat setelah ditetapkan sebagai Kampung KB. Peningkatan beberapa indikator inilah, yang mampu menjadikan Kampung KB Desa Gembongan, layak menjadi yang terbaik,” terang wakil bupati.
Wakil bupati juga mengingatkan misi Kampung KB serta meningkatkan ekonomi kreatif. ”Untuk para kader, saya ingatkan jika misi utama Kampung KB tidak berhenti pada 2 Anak Cukup, namun semuanya termasuk ekonomi kreatif. Sebab itu merupakan salah satu pendorong peningkatan taraf hidup masyarakat,” tambah wakil bupati.

Wakil Ketua Tim Penggerak PKK, Yayuk Pungkasiadi melihat produk hasil karya masyarakat. {karyadi/bhirawa]

Dalam acara itu, wakil bupati dan tim verifikasi juga berkesempatan mengunjungi stand hasil produk unggulan UPPKS Karunia serta meninjau program-program Kampung Desa Gembongan.
Acara dimeriahkan sajian drama bertema kenakalan remaja dan pentingnya peran serta KB dalam membina remaja menuju keluarga sehat berencana. Target Pemerintah Pusat, pada tahun 2017 ini terdapat satu Kampung KB di setiap satu kecamatan di seluruh Indonesia.
Kampung KB merupakan salah satu senjata pamungkas baru pemerintah dalam mengatasi masalah kependudukan, terutama di wilayah-wilayah yang jarang terlihat oleh pandangan pemerintah.
Kampung KB, kedepannya akan menjadi ikon program kependudukan, KB dan Pembangunan Keluarga (KKBPK). Kehadiran Kampung KB bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung atau yang setara melalui program KKBPK serta pembangunan sektor lain dalam rangka mewujudkan keluarga kecil berkualitas.
Keberhasilan program KKBPK dapat dilihat dari beberapa aspek. Pertama, aspek pengendalian kuantitas penduduk, kedua, aspek peningkatan kualitas penduduk yang dalam hal ini diukur dengan peningkatan ketahanan dan kesejahteraan keluarganya.
Kampung KB menjadi program inovatif yang strategis dalam mengejawantahkan program KKBPK secara paripurna di lapangan. Pasalnya, Kampung KB menjadi model atau miniatur pembangunan yang melibatkan seluruh sektor di masyarakat.
Kampung KB merupakan Satuan wilayah setingkat RW, dusun atau setara yang memiliki kriteria tertentu dimana terdapat keterpaduan program KKBPK yang dilakukan secara sistemik dan sistematis. [kar.adv]

Tags: