Virtus Perkenalkan Internet of Things (IoT) Secara Luas

Salah satu kegiatan acara Virtus. [m ali/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa
Internet of Things (IoT) mulai diterapkan secara luas untuk berbagai keperluan, baik rumah, bisnis, layanan publik, dan bahkanseluruh kota. IoT memungkinkanorganisasi mengumpulkan berbagai data tentang pelanggan dan produk mereka, sertamemberikan gambaran yang jelas dan real-time tentang stok dan penggunaan sumber daya mereka.
Menurit Luciana Public Relations and Media Communication PT. Computrade Technology International Selasa (24/4) kemarin, Riset oleh Vodafone IoT Barometer mencatat adopsi IoT telah meningkat lebih dari dua kali lipat pada 2017 (29%) dari 2013 (13%) berkat potensinya dalam mendorong inovasi dan meningkatkan pendapatan bisnis.
Lantas bagaimana cara organisasi mengetahui potensi bisnis yang dapat dicapai melalui implementasi IoT dan bagaimana memulai adopsi ini?
Virtus Technology Indonesia, paparnya adalah salah satu penyedia solusi infrastruktur TI terbesar di Indonesia, akan mengadakan kembali event tahunannya, Virtus Showcase 2018. Acara diskusi, pameran dan konferensi teknologi ini diperuntukkan bagi ratusan profesional dari cross-industrysebagai ajang edukasi dan informasi mengenai tren teknologi terbaru yang mendorong transformasi di lingkungan bisnis. Mengangkat tema “Uncover Opportunities in The Age of Intelligent Things”, acara Virtus Showcase 2018 ingin membantu perusahaan meraih potensi maksimal dari adopsi IoT di lingkungan organisasi mereka.
Melalui kesempatan ini, kami ingin mengundang rekan media untuk menghadiri seminar Virtus Showcase yang akan diadakan pada Kamis (26/4) di Sheraton Hotel, Jl. Embong Malang No.25-31, Kedungdoro, Tegalsari, Surabaya
Menurut Luciana akan hadir sebagai narasumber Elsa Mayasari, General Manager of Virtus Technology Indonesia,
Suhono H. Supangkat, Professor of Electrical Engineering and Informatics School (STEI) of ITB. Erry Akbar Panggabean, Senior Vice President Marketing PT Pelindo III, Asri Wahjusukrisno, Information System Senior Manager PT Semen Indonesia, Dhany Kurniawan, Country Manager Check Point Indonesia, Angela Disa Mohidi, Sr. Channel Sales Manager Infrastructure Dell EMC Indonesia. Riski Lana, General Manager of Virtus Technology Indonesia. [ma]

Tags: