Wabup Lumajang Imbau Kasek Ciptakanrasa Nyaman

Wakil Bupati Lumajang Buntaran Supriyanto ketika memberikan sambutan pada acara Sosialisasi Sekolah Ramah Anak.

Lumajang, Bhirawa
Dalam rangka mendorong terwujudnya Lumajang sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) ,Wakil Bupati Lumajang Buntaran Supriyanto mengingatkan agar para Kepala Sekolah dan madrasah untuk tingkatan SD dan SMP sederajat, untuk menciptakan suasana sekolah Ramah Anak sebagai upaya menciptakan generasi penerus yang berkualitas.
Hal tersebut disampaikan dihadapan para kepala sekolah dan madrasah dalam acara Sosialisasi Sekolah Ramah Anak juga dihadiri oleh PLt.Kepala Dinas Pendidikan Lumajang dan Kepala Kemenag Lumajang yang bertempat di lantai III Kantor Bupati Lumajang pada, Rabu (22/3). “Salah satu aspek penunjang KLA adalah, terciptanya suasana sekolah Ramah Anak, sebab tumbuh-kembang anak itu, sangat dipengaruhi oleh lingkungannya,” ujarnya.
Dikatakan juga oleh Buntaran bahwa para Kepala Sekolah dan madrasah harus memiliki keseriusan dalam menjaga anak didiknya terutama untuk menciptakan suasana sekolah Ramah Anak yang diharapkan berpengaruh terhadap tumbuh-kembang anak sedikitnya terdiri dari lingkungan keluaga, sekolah, dan masyarakat.  “Lingkungnan yang mendukung, melindungi, memberi rasa aman dan nyaman bagi anak, akan sangat membantu menemukan proses jatidiri,” jelasnya lagi.
Untuk menunjang suksesnya kegiatan tersebut pihak panitia penyelenggara sengaja mendatangkan Narasumber dari Tim Pengembangan KLA (Kabupaten Kota Layak anak) Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI,Nanang Abdul Chanan, S. Sos untuk memberikan materi terkait KLA.
Menurutnya saat ini, dunia pendidikan Indonesia dalam lima tahun terakhir diwarnai berbagai tindak kekerasan yang terus terulang dan dialami oleh anak maupun siswa, baik dilakukan guru/tenaga pendidik maupun siswa sendiri. Sedangkan bentuk-bentuk kekerasan tidak hanya dalam bentuk fisik, namun juga psikis dan seksual baik dilakukan secara langsung maupun tidak langsung. “Menciptakan sekolah ramah pada anak merupakan hal yang sangat penting dalam rangka menyiapkan generasi bangsa yang berkualitas, cerdas dan berkarakter,” pungkasnya. [dwi]

Tags: