Wabup Trenggalek Pesan Generasi Muda Tak Putus Sekolah

Trenggalek, Bhirawa
Diundang menjadi narasumber dalam sebuah Webinar yang diselenggarakan Universitas IAIN Ponorogo, Wakil Bupati Trenggalek, Syah M Natanegara memberi semangat generasi muda untuk tidak putus sekolah.
“Saya tadi diskusi dengan calon mahasiswa. IAIN mengundang saya dalam sebuah Webinar,” ungkap wakil bupati muda ini kepada awak media, Rabu (21/4/2021) di ruang kerjanya.
Mantan aktivis kepemudaaan ini menegaskan, sangat berharap pada anak – anak muda, khususnya yang ada di Trenggalek untuk tidak putus sekolah. ”Saya harapkan bisa melanjutkan kuliah karena menjadi mahasiswa itu gampang, tidak mahal dan ada jaminan masa depan,” terangnya.
Melanjutkan jenjang kuliah tentunya akan menambah kemampuan pribadi seseorang untuk bisa lebih adaptif terhadap lingkungan tertentu. Sehingga tidaklah salah bila Wakil Bupati Trenggalek ini menekankan akan ada jaminan masa depan dengan berkuliah. Tentunya semua harus ditopang dengan ketepatan dalam memilih universitas maupun tepat dalam memilih jurusan yang ingin dicapai.
Wakil Bupati Syah Natanegara ini berbagi tips kepada para calon mahasiswa yang hadir dalam kegiatan webinar. Mantan anggota DPRD Trenggalek ini juga tidak canggung berbagi pengalaman hidupnya hingga meraih kesuksesan seperti sekarang. [wek]

Tags: